Digebuk Covid-19, Indonesia Masih Kedatangan 3 Motor Baru Piaggio di 2020

Jum'at, 18 September 2020 | 22:27 WIB
Digebuk Covid-19, Indonesia Masih Kedatangan 3 Motor Baru Piaggio di 2020
Vespa S 125 i-Get resmi meluncur hari ini (28/8/2020)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meski Tanah Air masih didera wabah Covid-19 yang membuat ekonomi turut lesu, Piaggio Indonesia memastikan bahwa pihaknya masih menyimpan tiga motor baru yang siap diluncurkan di Tanah Air hingga 2020 berakhir.

"Akan ada tiga lagi yang akan di-launching tahun ini. Tapi kapan waktunya kita tunggu saja," kata President Director PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega di sela peluncuran Vespa Primavera Sean Wotherspoon, Jumat (18/9/2020).

Marco menambahkan 3 motor baru yang akan diluncurkan tak terbatas pada merek Vespa. Di Indonesia, Piaggio juga membawahi merek Aprillia dan Moto Guzzi.

"Produk mana yang akan diluncurkan, kita lihat saja," ucap Marco.

Baca Juga: Meluncur di Indonesia, Harga Vespa Primavera Sean Wotherspoon Rp 85 Juta

Selain mengandalkan motor baru, Piaggio Indonesia juga akan aktif membuka diler baru sebagai pelengkap tahun 2020. Salah satunya bahkan akan diresmikan pada bulan ini.

"Kita juga akan aktif membuka diler baru. Bahkan bulan ini akan ada satu diler lagi yang akan kita resmikan," kata Marco.

Piaggio Indonesia, pada Jumat meluncurkan Vespa Primavera Sean Wotherspoon. Motor baru itu didominasi warna kuning yang dipadukan dengan merah dan hijau tua. Harga Vespa Primavera Sean Wotherspoon di Indonesia Rp85 juta (on the road DKI Jakarta).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI