Honda HR-V Baru Tercyduk di Uji DI Jalanan, Bentuknya Gagah Memikat

Sabtu, 12 September 2020 | 18:00 WIB
Honda HR-V Baru Tercyduk di Uji DI Jalanan, Bentuknya Gagah Memikat
Honda HR-V dengan stiker kamuflase (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak mau ketinggalan dengan kompetitor, Honda bersiap untuk meluncurkan sebuah mobil baru. Di sektor SUV, Honda sedang mempersiapkan wajah baru untuk Honda HR-V.

Bahkan beberapa waktu lalu sempat terpotret sebuah mobil kamuflase yang diduga merupakan Honda HR-V facelift.

Dari foto-foto yang diunggah oleh akun Twitter @Hiro_stingry, terlihat bentuknya mirip dengan Honda HR-V. Namun perbedaan terlihat dari dimensi yang agak panjang dan lebar dibandingkan generasi sebelumnya.

Lampu depan terlihat sudah menggunakan penerangan LED. Di dalam headlamp juga tertanam DRL (daytime running light) model alis panjang seperti LED.

Baca Juga: Honda Kembali Lakukan Recall Mobil, Ini Dia Penyebabnya

Honda HR-V di pameran otomotif Bangkok, ilustrasi [Shutterstock].
Honda HR-V di pameran otomotif Bangkok, ilustrasi [Shutterstock].

Pada bagian kap mesin terlihat cukup simpel dibandingkan sebelumnya. Fender lebih terlihat gemuk dan juga pada bagian pintunya.

Penampakan HR-V facelift memang sebelumnya sudah tersebar di media sosial lewat desainer digital. Seperti yang pernah Creative311.com temukan.

Menurut bocoran desain digitalnya, desain gril HR-V baru lebih besar dengan memperbanyak garis horizontal sebagai kisi-kisi udara yang masuk ke dalam mesin.

Logo H yang awalnya di dalam panel grill menjadi terpisah dengan posisi tegak.

Sudah nggak sabar yak kalian menunggu Honda HR-V facelift ini?

Baca Juga: Harta Triliunan, Staff Khusus Presiden Belva Devara Cuma Punya 1 Mobil Saja

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI