Suara.com - Saat ini, tengah berlangsung gelaran Indonesia Otomotif Online Festival (IOOF) 2020 yang akan ditutup akhir pekan besok (25-29/8/2020). Adapun tujuan dari pentas kendaraan secara online garapan Google dan Kompas Gramedia yang baru pertama kalinya digelar di Asia Tenggara ini adalah membangkitkan gairah otomotif di tengah pandemi COVID-19. PT Honda Prospect Motor (HPM) turut terjun menjadi partisipan.
Yusak Billy, Business Innovation and Marketing & Sales Director PT HPM menyebutkan saat ini pihaknya melihat terjadi perubahan perilaku konsumen otomotif yang menjadikan platform digital sebagai sumber utama dalam menentukan pilihan produk. Pembelian pun kini berlangsung secara online.
"Partisipasi kami di acara IOOF 2020 adalah upaya untuk semakin memperluas akses bagi konsumen dalam menemukan informasi mengenai produk serta program penjualan Honda. Kami percaya acara yang kami ikuti dapat menjadi alternatif untuk kembali menggairahkan pasar otomotif saat ini," demikian papar Yusak Billy dalam siaran pers seperti dikutip dari kantor berita Antara.
Dalam keikutsertaannya di IOOF 2020, PT HPM menawarkan program penjualan "Independence Package Value" dengan diskon hingga Rp15 juta untuk Honda Brio, Honda Mobilio, Honda BR-V, serta Honda HR-V.
Baca Juga: Bantu Wujudkan Impian Membeli Mobil, Daihatsu Tampil di IOOF 2020
Khusus pembelian Honda Brio, Honda Mobilio, Honda BR-V, Honda HR-V, Honda Jazz, dan Honda CR-V juga mendapatkan bonus berupa gratis biaya perawatan berkala (Jasa dan parts hingga 50.000 km atau 4 tahun).
Dan, khusus paket di bulan Kemerdekaan RI ke-75, Honda juga mengadakan penawaran khusus Honda Mobilio Special Week, dengan ketetapan konsumen yang melakukan pembelian Honda Mobilio saat Digital Event akan mendapat tambahan voucher Sport Utilities sebesar Rp 2 juta.
Lantas, khusus pembelian Honda Mobilio atau Honda BR-V, terdapat Special Leasing Program Bunga 0 persen selama tiga tahun melalui Leasing Mizuho Balimor Finance.
Catatan dari Redaksi: Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 2 m persegi, dan selalu ikuti protokol kesehatan tata normal baru. Gunakan masker setiap keluar rumah dan jaga kebersihan diri terutama rutin cuci tangan. Selalu saling dukung dan saling jaga dengan tidak berdiri berdekatan, menggerombol, serta mengobrol, dalam mengatasi pandemi Corona Virus Disease atau Covid-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCovid-19. Informasi seputar Covid-19 bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119
Baca Juga: Honda Jazz Versi Baru Dijual Lebih Murah Dari Toyota Avanza, Fiturnya Kece!