Hilangkan Baret Halus di Kaca Helm, Bisakah Pakai Kompon?

Rabu, 26 Agustus 2020 | 14:49 WIB
Hilangkan Baret Halus di Kaca Helm, Bisakah Pakai Kompon?
Membersihkan helm dengan kain microfiber. Sebagai ilustrasi [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kaca helm berfungsi sebagai pelindung wajah dan mata pengendara dari kotoran, debu, air hujan, ataupun terik matahari.  Nah, bagian terpenting pada helm ini tidak bisa lepas dari gesekan yang menimbulkan baret. Untuk menghilangkan baret, sebenarnya bisa menggunakan poles sederhana seperti kompon.

"Namun sepertinya bila sudah baret sulit. Karena itu tergantung baretnya juga. Kalau baret halus mungkin masih bisa hilang," ujar Richard Ryan, Executive Director RSV Helmet, kepada Suara.com.

Sehingga, menurutnya, langkah terbaik adalah melakukan perawatan berkala. Disertai langkah mencegah baret pada kaca atau visor helm. Dibandingkan mesti menggunakan kompon sebagai solusi baret.

"Tetap saja solusinya adalah perawatan berkala. Dan saat melihat ada baret halus sebaiknya langsung segera dipoles. Karena sebenarnya ada cairan khusus buat atasi baret halus," tukasnya.

Baca Juga: Ingin Kaca Helm Kinclong Kembali? Bisa Coba Pakai Pasta Gigi

Pasta gigi dan sikat gigi. (shutterstock)
Pasta gigi. Sebagai ilustrasi [Shutterstock].

Terakhir, Richard Ryan mengatakan yang terpenting adalah baret pada kaca helm tidak sampai mengganggu pandangan saat berkendara.

Soal membersihkan kaca helm, beberapa pengguna memiliki kebiasaan menggunakan pasta gigi. Meski belum ada penelitian ilmiah, Richard Ryan juga mengetahui kegunaan odol untuk helm ini.

Dan di dunia wisata bawah air atau diving, para diver juga menggunakan pasta gigi untuk membersihkan masker selam. Inilah cara mereka membersihkan kaca sehingga tidak buram.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI