Suara.com - Belum lama produsen mobil asal Jerman, Volkswagen (VW) kena kasus 'dieselgate', kini hal serupa juga menghantui anak perusahaan dari VW Group, Porsche.
Dilansir dari Motor1 (25/8/2020), produsen mobil mewah tersebut kini tengah diselidiki terkait dugaan adanya skandal pada produk buatan sebelum tahun 2017.
Mesin yang diselidiki adalah buatan tahun antara 2008-2013 untuk model 911 dan Panamera.
Diduga manipulasi angka indikator polusi ini melibatkan modifikasi perangkat lunak dan keras pada yang mempengaruhi penanganan gas buang saat tes emisi.
Baca Juga: Terjebak Macet Bareng Truk Pengangkut Ayam, Aksi Pemobil Ini Bikin Ngakak
Baru tahun lalu, Porsche menandatangani penyelesaian $ 630 juta (Rp 9,1 triliun) dengan jaksa Jerman karena menggunakan mencurangi perangkat lunak di mesin dieselnya.
Hal ini sangat mirip dengan yang digunakan Volkswagen pada mesin diesel EA189 yang kasusnya meledak beberapa tahun silam.
Sementara itu, Audi telah mengkonfirmasi kepada Reuters bahwa pihaknya tidak memiliki bukti adanya masalah terkait mesin bensin yang baru diselidiki dari Porsche.
“Audi AG secara konstan dan terus menerus meninjau aspek teknis dan regulasi dari berbagai jenis kendaraan,” jawab perusahaan tersebut via email.
Baca Juga: Maju Nyapres 2024, Ini Mobil Kesayangan dari Giring Nidji