Suara.com - Seringkali di jalan, menemui seorang ojol yang menggunakan handphone saat berkendara. Padahal hal tersebut bisa membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lain.
Bahkan tak banyak dari mereka tidak memperdulikan dengan adanya kendaraan lain yang ingin melintas. Seperti halnya yang terjadi pada oknum ojol satu ini.
Viral di media sosial, seorang ojol membuat geram pemobil karena ulahnya.
Bagaimana tidak, ojol tersebut tampak cuek ketika berkendara di jalan sambil memainkan handphone.
Pemobil tersebut ingin menyalip ojol tersebut, namun tidak bisa lantaran ojol tersebut berada tepat di tengah jalan.

*untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI !
Ojol tersebut seperti tidak memperdulikan ada mobil yang ingin menyalip di belakangnya.
Bahkan menurut caption akun Instagram @dashcam_owners_indonesia, oknum ojol tersebut sampai diklakson pemobil dan pura-pura tidak dengar.
Hal yang membuat geram lainnya yakni motor ojol tersebut tidak dilengkapi dengan pelat nomor serta lampu remnya mati.
Baca Juga: Cekcok Ojek Pangkalan vs Ojol, Perebutan Kunci Motor Terjadi
Tindakan ini bisa membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya.