Honda CBR600RR versi Terbaru Siap Bertarung di Pasar Domestik Jepang

Senin, 24 Agustus 2020 | 14:55 WIB
Honda CBR600RR versi Terbaru Siap Bertarung di Pasar Domestik Jepang
Honda CBR600RR [Honda via ANTARA News].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mulai besok (25/8/2020), All-New Honda CBR600RR Super Sport sah mengaspal di pasar domestik Jepang. Targetnya untuk distribusi dalam negeri adalah 1.000 unit per tahun.

Dikutip kantor berita Antara dari laman resmi Honda Motor (24/8/2020), dengan label 1.606.000 yen, sudah termasuk pajak 10 persen, atau setara Rp223,5 juta, produk ini dikembangkan sebagai tunggangan sport berdimensi tepat untuk daily use maupun mengaspal di trek balap.

Pastinya bakal seru, tenaga dipasok mesin empat silinder segaris, 4-langkah, DOHC berkinerja tinggi, kapasitas 599cc, berpendingin cairan.

Sementara operasionalnya dibekali kontrol elektronik dan teknologi aerodinamis terbaru untuk meningkatkan kinerja kuda besi ini.

Baca Juga: Muncul Teaser Motor Honda Baru, CBR600RR Rilis Agustus Tahun Ini?

Teaser Honda CBR600RR. (rideapart.com)
Teaser Honda CBR600RR. (rideapart.com)

Meski secara karakteristik luaran tenaga memiliki daya tinggi, namun si motor bisa dihandle dan tetap tampil gesit, andal soal performa trek termasuk ruas berliku dan menanjak, namun tetap bersahabat untuk penggunaan di jalan raya.

Adapun tenaga yang disemburkan mencapai daya maksimum 89kW. Dibandingkan produk pendahulunya, kecepatan mesin untuk mencapai top power ditingkatkan lewat penggantian komponen utama seperti poros bubungan dan poros engkol.

Efisiensi intake dan exhaust juga ditingkatkan melalui pembentukan kembali inlet port, pembesaran diameter lubang throttle, optimalisasi ukuran berbagai bagian pipa knalpot, serta perubahan timing katup.

Padanan tenaga mumpuni ini adalah teknologi kontrol elektronik terbaru. Sistem throttle-by-wire (TBW) pada katup throttle dikontrol sangat presisi. Sementara mode berkendara bisa dipilih tergantung kondisi di jalan.

Selain pembaruan efisiensi mesin, beberapa sektor eksterior juga memberikan polesan final segi aerodinamis yang membuat motor semakin mantap diajak melaju. Seperti winglet yang secara efektif menghasilkan downforce ditempatkan di sisi kiri dan kanan depan untuk lebih meningkatkan stabilitas di tikungan atau berbelok sambil berakselerasi.

Baca Juga: Geger Pikap Bermesin Shogun, Mobil Ini Gunakan Mesin Motor Honda Grand

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI