Suara.com - Morris Garage (MG), pada Kamis (13/8/2020) resmi meluncurkan MG HS sebagai pelengkap jajaran produk kategori Sport Utility Vehicle (SUV) terbarunya untuk pasar Indonesia.
Figo Lee, Managing Director MG Motor Indonesia mengungkapkan bahwa kehadiran MG HS mempertegas keseriusan MG untuk berkompetisi menawarkan produk yang tidak hanya berkualitas, namun berkarakter.
"Kehadiran MG HS adalah cara kami untuk terus meredefinisikan ekspektasi masyarakat Indonesia akan sebuah SUV yang elegan," ujar Figo Lee saat peluncuran MG HS secara virtual.
Untuk urusan tenaga, MG HS mengandalkan mesin berkapasitas 1.5L Turbo yang dapat menghasilkan torsi maksimum sebesar 250 Nm. Sementara moda operasionalnya terdiri dari lima macam, yaitu Eco, Normal, Sport, Super Sport, dan Custom. Disebut terakhir bisa dipersonalisasi untuk memberikan kontrol serta kebebasan penuh dalam cita rasa mengemudi.
Baca Juga: MG HS Mendarat di Indonesia 13 Agustus, Ini 3 Keunggulannya
Dari sisi ekterior, desain MG HS dirancang langsung oleh tim desainer yang berpusat di Birmingham, Inggris. Kesan mewah pada sisi eksterior ditonjolkan melalui star rider grille yang elegan pada sisi depannya. Serta twin tailpipes pada bagian buritan.
Sementara kesan mewah di sektor kabin terlihat lewat balutan silver brush finish yang menghiasi bingkai pendingin udara, area konsol, hingga tuas transmisi. Paduannya adalah kesan sporty kental pada jok two-tone berbalut Alcantara premium leather seat merah-hitam.
Di Indonesia MG HS dipasarkan dalam dua pilihan tipe, yaitu Excite dan Ignite. MG HS Excite ditawarkan mulai Rp369.800.000 (OTR Jakarta), sementara MG HS Ignite ditawarkan mulai dari Rp429.800.000 (OTR Jakarta).
Varian warna yang ditawarkan adalah Scarlet Red, Black Knight, Arctic White, dan Silver Metallic.