Viral Oknum Ojol Mengamuk ke Pelanggan karena Urusan Sepele, Warganet Murka

Senin, 03 Agustus 2020 | 12:19 WIB
Viral Oknum Ojol Mengamuk ke Pelanggan karena Urusan Sepele, Warganet Murka
Viral ojol mengamuk ke pelanggan. (Twitter/@PenjahatGunung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang oknum pengendara ojol tengah ramai dibicarakan di media sosial usai dirinya tertangkap kamera tengah mengamuk ke seorang pelanggan.

Diduga kejadian tersebut berlangsung di Kediri, Jawa Timur. Video tersebut tersebar luas di dunia maya, salah satunya diunggah oleh akun Twitter @PenjahatGunung hari ini (3/8/2020).

"Perkara salah alamat," tulis akun tersebut secara singkat melalui sebuah cuitan.

Dalam video tersebut terlihat momen saat pengendara ojol ini mendorong-dorong pelanggan sambil membentak-bentaknya.

Baca Juga: Pakai Mesin Motor, Tenaga Go Kart Ini Gokil Abis, Tembus 200 Km/Jam

Perekam video sekaligus istri dari pelanggan menuliskan dalam video tersebut bahwa hal ini dipicu oleh masalah sepele.

"Jadi kronologinya aku mau dikirimin makanan, aku kasih alamatnya di Toko Mina Gor Jayabaya, nah terus admin dari pembuat makanan menggunakan layanan antar barang dari ojol, tetapi dikirim ke Toko Mina yang di Grogol," ungkap perekam video tersebut.

Viral ojol mengamuk ke pelanggan. (Twitter/@PenjahatGunung)
Viral ojol mengamuk ke pelanggan. (Twitter/@PenjahatGunung)

*Untuk menuju video terkait, klik di sini.

Setelah itu, pihak pelanggan mengontak pengendara ojol untuk memberitahu alamat pengiriman yang benar, namun saat mereka bertemu, ojol tersebut malah membentak-bentak pelanggan.

"Terus suami bilang ke ojol 'lain kali dipastikan dulu ya pak, dikonfirmasi ke pembeli dan suamiku bertanya berapa ongkirnya, dia tidak menjawab lalu mendorong-dorog suamiku sambil bilang 'apa maksudmu?'. Di sini saya bingung apa salahnya ditanya baik-baik," imbuhnya.

Baca Juga: Ternyata Pemprov DKI Serius Pertimbangkan Penerapan Ganjil Genap Buat Motor

Sang istri melalui akun TikToknya yang bernama @zarvabarbie menerangkan bahwa pihak penyedia jasa layanan ojol telah menghubungi pelangan tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI