Suara.com - Ketika mengendara sebuah moge, pastinya jalan yang dilalui merupakan jalan aspal yang cukup lurus.
Namun bagaimana jadinya jika sebuah moge digunakan untuk medan yang cukup ekstrem dan menantang seperti ini?
Sebuah video memperlihatkan moge Yamaha YZF-R25 sedang menyeberangi sungai yang cukup deras.
Video ini diabadikan oleh akun Instagram @hujatbaper. Dalam video tersebut, pemotor tampak terlihat kekar dengan mengendarai Yamaha YZF-R25.
Baca Juga: Potret Motor Misterius Ini Bikin Geger Warganet, Kok Mirip Motor Suharto?
Dengan memakai helm dan jas hujan, pemotor tersebut tampak dengan mudahnya menyeberangi sungai yang alirannya cukup deras tersebut.
Untungnya kedalaman air sungai pun tak cukup dalam, sehingga mesin Yamaha YZF-R25 tidak terendam air sungai. Motor pun berhasil menyeberangi sungai tersebut dan tampak tidak ada kendala sedikitpun setelahnya.
Warganet pun kemudian mengomentari insiden yang cukup ekstrem ini.
"skill orangnya berat orangnya sama berat sepedanya luar biasacakep." tulis @4ll______
"Kalo yang nerabas vespa malah tambah kenceng arusnya, soalnya dikipasin." cuit @satyo_kml.
Baca Juga: Viral Emak-emak Ngotot Minta Ganti Rugi ke Sopir Truk Meski Mobil Tak Lecet
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI !