Suara.com - Modifikasi motor memang tiada habisnya. Selalu ada ide untuk merombak motor agar terlihat makin kece.
Namun melakukan modifikasi tetap harus memperhatikan daya guna motor tersebut. Percuma kan melakukan modifikasi tetapi motor tidak bisa ditunggangi.
Seperti motor yang satu ini, yang pasti bikin bingung. Postingan yang diunggah oleh akun @indoricereborn membuat warganet geram.
Bagaimana tidak, modifikasi motor tersebut seolah-olah menghilangkan daya guna motor tersebut.
Baca Juga: Detik-detik Tabrakan Moge vs Mobil SUV, Pemotor Terlempar Terjang Pembatas
Roda ban motor disisakan satu hanya di depan. Sedangkan ban belakang dihilangkan dan diganti dengan adanya sayap layaknya pesawat terbang.
*untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Jika dilihat sekilas, motor modifikasi ini serasa motor-motor yang ada di kartun. Kemungkinan pemilik juga terinspirasi dari film kartun yang sering nongol di televisi.
Warganet pun mempertanyakan bagaimana cara mengendarai motor satu ini kalau bentuknya begini.
Tak cuma itu saja, potret modifikasi ini pun membuat beberapa warganet turut sumbangsih komentar.
Baca Juga: Serasa Rumah Berjalan, Mobil Ini Bikin Betah saat Perjalanan Jauh
"Ku kira abis tabrakan langsung masuk kontes." tulis @adik_rn.
"Itu ga jalan di darat min, itu teknologi canggih kaya drone." cuit @hemmaali_.
"Itu transformer apa transgender." celetuk@sutendi55.