Suara.com - Dari tayangan kanal otomotif Suara.com, kejadian pagi hingga tadi malam didominasi oleh mobil Via Vallen dibakar, melongok isi garasi dr Terawan, cara klaim dari Asuransi Astra, harga motor lawas, serta teka-teki apakah Xiaomi memproduksi mobil.
Kejadian menyedihkan menyapa pedangdut yang kondang dengan hits "Sayang", Via Vallen. Usai shooting di rumah sendiri, ia mendapati mobil kesayangannya, Toyota Alphard warna putih dengan pelat nomor Polisi cantik telah dibakar oknum. Selain fakta tentang si mobil, juga cara klaim asuransi. Disebutkan oleh Asuransi Astra, bila telah memiliki polis asuransi dengan lingkup pertanggungjawaban di sektor kebakaran, bisa segera mengajukan klaim.
Kemudian, kinerja dr Terawan tengah disorot pemerintah. Lepas dari situasi terkini, sektor otomotif menguak isi garasinya. Menarik, bisa ditemukan sepeda motor kategori sejuta umat menghuni tempat penyimpanan kendaraan beliau. Apakah itu?
Masih seputar kendaraan roda dua, ada tiga sepeda motor jenis bebek yang legendaris dan masih banyak dicari saat ini. Termasuk untuk dijadikan material modifikasi. Bagaimana harganya? Sangat menarik.
Baca Juga: Mobil Via Vallen Dibakar, Berikut Fakta MPV Premium Ini
Dan apa pula teka-teki dari produsen barang-barang elektronik, khususnya smartphone, yaitu Xiaomi yang mengunggah potret siluet mobil kategori Sport Utility Vehicle (SUV). Apakah "kode" akan menjadi carmarker?
Simak langsung kelima artikel seru ini di kanal otomotif Suara.com, yang dipilih dari tayangan pagi hingga malam tadi. Selamat membaca dan semangat berkarya!
1. Mobil Via Vallen Dibakar, Berikut Fakta MPV Premium Ini
Pedangdut asal Jawa Timur, Via Vallen, baru saja mengalami musibah. Mobil kesayangannya, Toyota Alphard type G warna putih, berpelat nomor polisi W 1 VV dibakar oleh seorang oknum hingga tersisa rangka saja. Kekinian, pelaku tengah diproses hukum di Kantor Polisi.
Berikut adalah spesifikasi dan harga mobil dari pelantun lagu "Sayang" itu. Ada fakta-fakta mobil Via Vallen yang dibakar, dalam kejadian tadi pagi, Selasa (30/6/2020) di kediamannya, kawasan Tanggulangin, Sidoarjo.
Baca Juga: Terdengar Ledakan, Toyota Alphard Milik Via Vallen Hangus
2. Kejadian Mobil Via Vallen Dibakar, Bagaimana Cara Klaim Asuransi?
Kejadian sedih menimpa pedangdut Via Vallen. Dini hari tadi, Selasa (30/6/2020) Toyota Alphard type G warna putih bernomor polisi W 1 VV miliknya dibakar seseorang yang kini tengah menjalani proses hukum di Kepolisian setempat. Bagaimanakah cara klaim asuransi mobil itu?
Atau pertanyaan yang lebih dahulu mengemuka: apakah mobi pelantun lagu hits "Sayang" ini bisa memperoleh ganti rugi pihak asuransi?
3. Intip Garasi Menteri Terawan yang Disentil Jokowi, Ada Motor Sejuta Umat
Beberapa waktu lalu viral di media sosial, Presiden Jokowi meluapkan kejengkelan dalam sidang paripurna kabinet. Hal ini dipicu lantaran kinerja menteri yang dinilai biasa-biasa saja, salah satunya Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto.
Menkes Terawan pun menjadi perbincangan publik dan banyak yang menilai menjadi salah satu menteri yang akan kena reshuffle.
4. Ini Harga 3 Motor Bebek Legendaris Tahun 2000-an, 5 Juta Siap Angkut
Saat ini para pengguna motor di tanah air dibanjiri dengan banyaknya opsi segmen skuter matik atau skutik.
Namun lebih dari satu dekade, motor yang paling banyak disukai masyarakat adalah motor bebek.
5. Tercyduk! Xiaomi Pamerkan Teaser Mobil SUV, Mirip Banget Suzuki Jimny
Pabrikan China Xiaomi dikenal sebagai perusahaan teknologi yang menjual beberapa produk seperti smartphone, drone, hingga keperluan rumah tangga.
Hampir semua segmen dilibas oleh pabrikan China ini. Bahkan kabar terbaru, Xiaomi berencana akan membuat sebuah mobil SUV.