Mantap, Ada Kakek Usia 78 Tahun Geber McLaren 720S Spider

Selasa, 23 Juni 2020 | 16:41 WIB
Mantap, Ada Kakek Usia 78 Tahun Geber McLaren 720S Spider
McLaren 720S Le Mans Special Edition warna Sarthe Grey dengan aksen warna McLaren Orange [McLaren website via Car and Driver]..
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usia bukanlah suatu halangan bagi petrolhead atau penyuka otomotif untuk menjalankan hobinya. Hal itulah yang dilakukan oleh Henry Harrfeldt, seorang kakek berusia 78 tahun. Ia senang gaspol mobil berperforma tinggi.

Meski usianya tak lagi bisa dibilang muda, lelaki kolektor mobil-mobil performa tinggi ini memilih membeli sebuah supercar. Tepatnya buatan Britania Raya, yaitu satu unit McLaren 720S Spider.

Selain McLaren 720S Spider, Henry Harrfeldt  juga memiliki beberapa unit supercar [Motor1].
Selain McLaren 720S Spider, Henry Harrfeldt juga memiliki beberapa unit supercar [Motor1].

Dilansir dari Motor1, Henry Harrfeldt disebut sangat senang bisa memacu mobil yang baru ditebusnya itu, sampai sejauh lebih dari 4.000 km atau sekitar 2.500 mil. Saat ngobrol di balik kemudi yang divideokan oleh Mats Brudstad dari Motor1, kakek itu berkomentar, "It's quite unique."

Dan tanpa ragu ia kemudian menggeber si McLaren 720S Spider warna hitam yang platformnya menjadi kembaran dari produksi limited edition McLaren 270S Le Mans  Special Edition sebanyak 50 unit. Juga menambahka bahwa supercar yang ia koleksi adalah AC Cobra yang telah berusia 40 tahun dan Ford GT40 dengan usia 35 tahun.

Baca Juga: Kia Carnival Generasi Empat Segera Meluncur untuk Pasar Korea

"Ia memiliki kecintaan terhadap mobil berkecepatan tinggi," begitu bunyi komentator dalam video tentang Henry Harrfeldt dan diunggah luden_cars.

Dan tentu saja, usia senja bukan halangan untuk membeli supercar macam lansiran McLaren. Pasalnya, meski anak muda menggemari produk ini, belum tentu secara ekonomi mereka mapan, dan menjadikan mobil sekaliber ini sebagai prioritas utama.

Henry Harrfeldt memberikan statement betapa seru mengaspal dengan McLaren 720S Spider [Motor1].
Henry Harrfeldt memberikan statement betapa seru mengaspal dengan McLaren 720S Spider [Motor1].

Sebagai informasi, McLaren 720S Spider mengandalkan mesin 3.994cc yang mampu menghasilkan daya maksimum 720 PS atau 710 dk pada 7.500 rpm. Dipadukan dengan transmisi 7-percepatan Seamless Shift Gearbox (SSG), mobil hasil racikan pabrikan yang bermarkas di Surrey, sekitar 45 menit bermobil dari London ini ini mampu menghasilkan torsi maksimum 770 Nm pada 5.500 rpm. Harganya sendiri berkisar di angka Rp5,9 miliar.

Baca Juga: Arkeolog Temukan Monumen Zaman Neolitikum Usia 4.500 Tahun Dekat Stonehenge

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI