Suara.com - Royal Enfield, merek warisan asal Inggris, mengumumkan pembukaan diler flagship pertama bersama PT Nusantara Batavia International di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
"Dengan mengedepankan pelanggan sebagai fokus utama, kami akan memastikan bahwa store ini memberikan pengalaman bermotor yang otentik dan murni bagi semua orang," kata Head - APAC Business Markets Royal Enfield, Vimal Sumbly, dalam siaran pers yang diterima, Rabu (17/6/2020).
Sementara itu, Country Manager Royal Enfield Indonesia Irvino Edwardly menyampaikan, diler baru ini dapat membawa Royal Enfield semakin dekat dengan para pelanggan dan komunitas.
"Kami sedang mengerjakan berbagai program yang melibatkan pelanggan dan penggemar sehingga mereka dapat menghargai hubungan dengan Royal Enfield," kata Irvino.
Baca Juga: Royal Enfield Siapkan Produk Sesuai Hasil Modifikasi Sendiri
Dalam enam bulan ke depan Royal Enfield berambisi membuka beberapa diler baru di kota-kota utama di Indonesia. Menurut Irvino, hal ini akan membantu mendekatkan Royal Enfield dengan para penggemar motor di Indonesia yang berada di berbagai daerah.
"Didukung oleh visi bisnis yang jelas dan layanan pelanggan yang baik, memungkinkan Royal Enfield untuk memperluas segmen motor kelas menengah di Indonesia," tutup Irvino.