Kapan Waktu Tepat Ganti Oli Gardan? Ini Penjelasan Lengkapnya

Sabtu, 13 Juni 2020 | 16:36 WIB
Kapan Waktu Tepat Ganti Oli Gardan? Ini Penjelasan Lengkapnya
Ilustrasi Kapan Waktu Tepat Ganti Oli Gardan? Ini Penjelasan Lengkapnya [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sama seperti jenis pelumas lainnya, oli gardan juga memiliki masa pakai.

Namun sayangnya penggantian pelumas untuk sistem transmisi ini sering kali terlupakan.

Padahal secara fungsi, oli gardan memiliki fungsi serupa dengan oli mesin, yaitu untuk melumasi kinerja transmisi otomatis pada motor matic.

Lalu kapan waktu yang tepat untuk mengganti oli gardan?

Baca Juga: Bukannya Pakai Air, Orang Ini Jadi Viral karena Mandi Oli Bekas

Ilustrasi pelumas mobil. [Shutterstock]
Ilustrasi Kapan Waktu Tepat Ganti Oli Gardan? Ini Penjelasan Lengkapnya. [Shutterstock]

Mengutip laman PlanetBan, sama seperti oli mesin, oli gardan juga perlu diganti secara berkala dengan masa pakai yang lebih lama dibanding oli mesin.

Agar tarikan motor tetap nyaman, oli gardan perlu diganti setiap dua kali pergantian oli mesin.

Penggantian oli gardan sendiri idealnya setiap 2 kali penggantian oli mesin.

Pada dasarnya, sepeda motor perlu penggantian oli mesin setelah menempuh jarak 3000km.

Maka, setelah 6000km, sepeda motor matic perlu penggantian oli gardan untuk menjaga kualitas tetap baik untuk digunakan.

Baca Juga: Perhatian: Ganti Oli Mobil Jangan Cuma Pakai Acuan Kilometer

Namun, mesti diwaspadai juga proses pergantian oli ini karena akan berdampak pada mesin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI