Usai motornya hilang, ojol tersebut tak bisa mencari nafkah. Apalagi dia harus menafkahi 5 anak dan istrinya.
Salah satu anaknya bahkan ada yang sudah menginjak di bangku kuliah. Belum lagi anak bungsunya kini akan masuk sekolah SD.
"Dua hari ini saya di rumah enggak kemana mana," ucap ojol kepada Nikita.
Setelah selesai mendengar cerita ojol, Nikita langsung mengeluarkan uang segepok dari tas. Uang tersebut berupa pecahan Rp 50 ribu.
Baca Juga: Ojek Online Kepergok Pakai Motor Sultan, Warganet: Kasta Ojol Tertinggi
Nikita berujar kalau uang tersebut totalnya Rp 10 juta dan langsung diberikan ke ojol tersebut.
Ojol tersebut merasa tak menyangka dapat uang sebegitu banyaknya dari Nikita. Ia kemudian mengucapkan terima kasih yang banyak untuk Nikita.
"Terima kasih mba. Saya engga bisa balas kebaikan Nikita. Berkah buat saya dan keluarga saya," ujar ojol tersebut.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DISINI
Baca Juga: Baim Wong Ngamuk Hebat, Ulah Oknum Driver Ojol Jadi Penyebabnya