Suara.com - Kejadian ini menunjukkan betapa penanganan wabah 2019 Novel Coronavirus atau Covid-19 membutuhkan kesigapan dan penanganan serius, termasuk unsur pengabdian kepada masyarakat. Dikutip dari kantor berita Antara, seorang anggota TNI Angkatan Laut di Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah, menjadi driver dadakan untuk mobil ambulans Covid-19.
Ia adalah Letda Laut (P) Soleh Rio, Komandan Pos Angkatan Laut (Danposal) Kumai, Kalimantan Tengah. Hatinya tergerak, rela menjadi pengemudi ambulans demi mengantarkan warga setempat menjalani tes swab di Puskesmas Kumai.
"Tak ada satupun petugas kesehatan yang bersedia menjadi sopir ambulans, dengan alasan takut tertular Virus Corona. Jadi saya tanpa ragu menawarkan diri," demikian dikisahkan Letda Laut (P) Soleh Rio, Jumat (29/5/2020).
Sebanyak 17 warga Sungai Kapitan RT 05, Kecamatan Kumai diangkutnya menggunakan mobil ambulans menuju Puskesmas Kumai di Jalan Pemuda Kelurahan Candi, Kecamatan Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat. Adapun pemeriksaan ini dilakukan karena salah satu warga RT itudinyatakan positif terpapar Covid-19.
Baca Juga: Best 5 Oto: Nissan Tutup Pabrik di Indonesia, Ford - Volkswagen Bermitra
Menurut Letda Laut (P) Soleh Rio, sebagai prajurit TNI dirinya harus siaga dan siap membantu masyarakat dalam melaksanakan tugas untuk menangani pandemi Covid-19.
"Setelah saya menanyakan kepada Kepala Desa, apakah masih ada APD yang siap pakai, dan kebetulan ada, maka langsung saya ambil alih menjadi sopir mengangkut warga," tukas Letda Laut (P) Soleh Rio.
Ketulusan hati Letda Laut (P) Soleh Rio, sontak membuat warga kaget dan kagum akan keberaniannya mengambil alih menjadi pengemudi ambulan dadakan.
Apresiasi datang pula dari Komandan Lanal Banjarmasin, Kolonel Laut (P) Sandharianto yang memuji aksi heroik anggotanya tanpa ragu membantu masyarakat dalam penanganan Covid-19.
"Sesuai perintah pimpinan, anggota TNI harus total membantu pemerintah dalam penanganan Virus Corona. Berikan yang terbaik untuk rakyat, di mana pun kita mengabdi," ujar Danlanal penuh kebanggaan atas kinerja anggotanya.
Baca Juga: Nissan Hentikan Produksi di Indonesia, Ini Deretan 8 Mobil Andalannya
Adapun ambulans yang dibesut Letda Laut (P) Soleh Rio berbasis Daihatsu Grand Max. Bermesin 1.300 cc, produk ini mengalami peningkatan penjualan di masa pandemi Covid-19 untuk dijadikan sebagai ambulans.
Catatan dari Redaksi: Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 2 m persegi, dan tetap tinggal di rumah kecuali untuk keperluan mendesak seperti berbelanja atau berobat. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah dan jaga kebersihan diri terutama cuci tangan rutin. Dengan pengertian saling bantu dan saling dukung, kita bisa mengatasi pandemi Corona Virus Disease atau Covid-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19. Informasi seputar Covid-19 bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119