Larangan Mudik, Jasa Marga Catat 171 Ribu Kendaraan Menuju Jakarta

Jum'at, 29 Mei 2020 | 14:30 WIB
Larangan Mudik, Jasa Marga Catat 171 Ribu Kendaraan Menuju Jakarta
Foto udara sejumlah kendaraan bermotor melintas di Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama, Karawang, Jawa Barat, Selasa (24/12/2019). Sebagai ilustrasi gerbang tol [ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari kedua menjelang Lebaran (H-2) hingga hari kedua sesudah Lebaran (H+2) atau Idul Fitri 1441 Hijriah (25-27 Mei 2020) PT Jasa Marga (Persero) Tbk., mencatat total 171.046 kendaraan menuju Jakarta melalui arah Timur, arah Barat dan arah Selatan.

Volume lalu lintas atau lalin yang menuju Jakarta ini turun sebesar 69 persen dibandingkan dengan kondisi  lalin periode yang sama pada Lebaran 2019.

Sementara untukdistribusi lalu lintas menuju Jakarta, sebesar 31,7 persen dari arah Timur, 34,2 persen dari arah Barat dan 34,1 persen dari arah Selatan. Adapun detailnya adalah sebagai berikut:

Arah Timur

Baca Juga: Psikolog: Tagar Indonesia Terserah Harusnya Menggugah Empati Masyarakat

Lalin menuju Jakarta dari arah timur merupakan kontribusi lalin dari dua Gerbang Tol (GT) pengganti GT Cikarang Utama, yaitu GT Cikampek Utama untuk pengguna jalan yang meninggalkan Jalan Tol Trans Jawa, serta GT Kalihurip Utama untuk pengguna jalan yang meninggalkan Jalan Tol Cipularang-Padaleunyi. Komposisinya adalah:

  • GT Cikampek Utama 2, dengan jumlah 30.645 kendaraan menuju Jakarta, turun sebesar 49 persen dari Lebaran 2019.
  • GT Kalihurip Utama 2, dengan jumlah 23.650 kendaraan menuju Jakarta, turun sebesar 89 persen dari Lebaran 2019.
  • Total kendaraan menuju Jakarta dari arah Timur, turun sebesar 80 persen dibandingkan dari lalin Lebaran 2019.

Arah Barat

  • Jasa Marga juga mencatat jumlah kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Cikupa tercatat sebanyak 58.426 kendaraan, turun sebesar 52 persen dari Lebaran 2019.

Arah Selatan

  • Sementara itu, jumlah kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Ciawi 2 tercatat sebesar 58.325 kendaraan, turun sebesar 63 persen dari Lebaran 2019.

Selain memberikan informasi terjadinya arus menuju Jakarta, Jasa Marga juga mengimbau kepada pengguna jalan tol untuk membatasi perjalanan dan jaga jarak, keluar rumah hanya untuk keadaan yang mendesak serta wajib mengenakan masker jika harus beraktivitas di luar rumah.

Baca Juga: Ngaku Dapat Wahyu, Imam Sansari Penggal Kepala Jemaah Demi Akhiri Corona

Catatan dari Redaksi: Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 2 m persegi, dan tetap tinggal di rumah kecuali untuk keperluan mendesak seperti berbelanja atau berobat. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah dan jaga kebersihan diri terutama cuci tangan rutin. Dengan pengertian saling bantu dan saling dukung, kita bisa mengatasi pandemi Corona Virus Disease atau Covid-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19. Informasi seputar Covid-19 bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI