Suara.com - Lampu lalu lintas memiliki fungsi mengatur kendaraan ketika berada di persimpangan. Tanpa adanya lampu ini, pastinya arus lalu lintas bakal tampak semrawut.
Namun keberadaan lampu lalu lintas ini sering dibuat iseng oleh beberapa oknum jahat, misalkan dicoret-coret bagian lampunya. Kadang justru ada yang iseng merobohkannya, seperti yang dilakukan pria satu ini.
Seperti dikutip dari akun Instagram @dramaojol.id, tampak seorang pria terlihat berusaha merusak lampu lalu lintas dengan cara menggoyang-goyangkan tiangnya.
Tidak diketahui pasti alasan kenapa pria tersebut melakukan hal konyol ini. Pengemudi yang berada di sekitar insiden tersebut, lalu berusaha merekamnya.
Baca Juga: Sudah Ditutup, Pantai di Gunungkidul Tetap Ramai Dikunjungi Saat Lebaran
*untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Tak sampai beberapa detik, nasib apes harus diterima pria yang menggoyang-goyangkan tiang lampu lalu lintas tersebut. Pria itu kejatuhan lampu lalu lintas, bahkan sangat pas kena kepalanya. Hal itu seolah dirinya kena karma instan.
Melihat hal ini, warganet pun turut membanjiri kolom komentar dengan tanggapan masing-masing.
"Karmanya cepet coyy wkwkwk," tulis seorang warganet dengan akun @maisaliem.
"Kalu boleh jujur, kok seneng ya liatnya," cuit warganet lain dengan akun @nuranistdw.
Baca Juga: Angkut Rumput Hingga Jual Sayur, 5 Foto Ini Bikin Wibawa Motor Sport Luntur
"Instan dibayar tunai" tambah warganet lainnya, @yulita.90.