Suara.com - Korps Lalu Lintas atau Korlantas dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menggelar Program Keselamatan 2020 bagi para pengemudi angkutan kendaraan umum, mulai bus, sampai becak. Berlaku di 34 provinsi manfaat yang diberikan adalah mendapatkan bantuan dana, juga pelatihan dengan metode e-learning dan pemutaran video training serta pertemuan terbatas menggunakan protokol kesehatan Covid-19, yaitu mengutamakan "physical distancing".
Program keselamatan itu dilaksanakan tiga tahap, yaitu pertama (15/4-15/5/2020), kedua 16/5-15/6/2020), serta tahap ketiga (16/6-15/7/2020). Demikian dikutip dari kantor berita Antara.
Korlantas Polri memastikan bahwa bantuan dan pelatihan Keselamatan 2020 yang diberikan kepada 197.256 penerima sudah diserahkan. Adapun para penerimanya meliputi pengemudi bus, truk, taksi, angkot, ojek konvensional, kernet, bajaj, bemo, kendaraan rental (car rental), penarik becak, sampai andong.
Baca Juga: Viral Supercar Dijadikan Armada untuk Angkut Perabotan Rumah, Gokil!
Kakorlantas Polri Irjen Istiono, pada Senin (18/5/2020) di Jakarta menyatakan bahwa Korlantas Polri menjalankan Program Keselamatan 2020 mengacu kepada kebijakan Presiden Joko Widodo, lantas dipadankan dengan bantuan sosial dan pelatihan keselamatan.
"Tahap pertama berakhir Senin (18/5/2020), nanti tahap kedua dilanjutkan pada 2 Juni 2020," papr Irjen Istiono yang hadir dalam penyerahan bantuan di kawasan Cipayung, Jakarta Timur. Dan ditambahkannya bahwa tahap kedua baru digelar pada 2 Juni 2020 dikarenakan Polri masih menggelar Operasi Ketupat 2020 hingga 31 Mei nanti.
Dalam penyerahan bantuan itu, turut hadir Wakapolda Metro Jaya Brigjen Hendro Pandowo dan Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo. Ada pula 34 Polda serta para penerima secara virtual melalui aplikasi Zoom. Sementara sekitar 30 penerima yang berada di wilayah hukum Polda Metro Jaya turut menghadiri penyerahan bantuan ini di lokasi kegiatan.
Irjen Istiono menerangkan, bantuan yang diterima berupa uang tunai Rp600 ribu per bulan dalam bentuk saldo di rekening Bank Rakyat Indonesia (BRI). Adapun penerimaannya beralngsung tiga kali. Untuk tahap pertama, bantuan sudah 100 persen distribusikan, sementara bantuan tahap kedua dan ketiga langsung ditransfer ke rekening penerima.
Baca Juga: Best 5 Oto: Tengok Koleksi Moge Tontowi Ahmad, VW Golf GTI Meluncur
"Tahap pertama sudah 100 persen diberikan kepada penerima sebanyak 197 ribu lebih, kemudian tahap kedua nanti juga sama hingga tahap ketiga. Harapannya, dengan ada bantuan ini bisa meringankan beban para sopir angkutan yang terdampak Covid-19," tukas Irjen Istiono.
Selain bantuan, para pengemudi mendapatkan pelatihan secara langsung maupun virtual. Adapun pelatihan yang diberikan berupa pemahaman keselamatan berlalu lintas hingga protokol kesehatan untuk mencegah wabah Covid-19.
Adapun sasaran memberikan bantuan bagi para pengemudi untuk meringankan beban para sopir dalam menghadapi berubahnya kebutuhan transportasi masyarakat karena diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Juga mendukung kebijakan larangan mudik yang dikeluarkan pemerintah. Para sopir yang menerima bantuan ini berkomitmen untuk tidak menarik penumpang calon pemudik.
"Ini komitmen bersama-sama untuk memutus mata rantai Covid-19," tandas Irjen Istiono.
Mulyadi, seorang pengemudi travel asal Jawa Tengah yang menjadi peserta program ini menyatakan syukur atas pemberian donasi, mengingat penghasilannya menurun drastis.
Ia juga berkomitmen untuk mendukung program pemerintah berupa larangan mudik. Caranya dengan tetap berada di Jakarta, dan tidak bekerja untuk membawa pemudik.
Catatan dari Redaksi: Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 2 m persegi, dan tetap tinggal di rumah kecuali untuk keperluan mendesak seperti berbelanja atau berobat. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah dan jaga kebersihan diri terutama cuci tangan rutin. Dengan pengertian saling bantu dan saling dukung, kita bisa mengatasi pandemi Corona Virus Disease atau Covid-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19. Informasi seputar Covid-19 bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119