Pandemi, Pabrik Hino Indonesia Sementara Hentikan Produksi

Sabtu, 09 Mei 2020 | 07:01 WIB
Pandemi, Pabrik Hino Indonesia Sementara Hentikan Produksi
Perakitan di Pabrik Hino, Purwakarta [Hino via ANTARA Foto/HO].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masa pandemi Corona Virus Disease atau Covid-19 dilalui industri otomotif dengan langkah penghentian sementara produksi mereka. Di Tanah Air, setelah pabrik penghasil passenger car  menangguhkan kegiatan ini, sektor commercial vehicle juga melakukan langkah senada.

Dikutip dari kantor berita Antara, PT Hino Motors Manufacturing Indonesia (HMMI), mulai Jumat (8/5/2020) menghentikan sementara kegiatan produksi hingga 5 Juni 2020. Namun, untuk stok kendaraan, disebutkan tetap aman. Permintaan konsumen tetap bisa dilayani, karena produksi telah disesuaikan tingkat kebutuhan dan sesuai prioritas tipe produk yang banyak diminta konsumen.

Ilustrasi truk Hino. [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan]
Ilustrasi truk Hino. [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan]

"Kami ingin bisa melalui kondisi sulit saat ini bersama-sama dengan semua pemangku kepentingan. Kami akan terus mendukung program pemerintah dan berkontribusi untuk percepatan pemulihan kondisi perekonomian nasional," papar Masahiro Aso, Presiden Direktur PT HMMI dalam siaran persnya pada Sabtu (9/5/2020).

Kemudian, disebutkan pula bahwa dealer Hino teap beroperasi untuk melayani penjualan, serta after sales service, semisal bengkel perawatan dan kebutuhan suku cadang. Dan untuk pelaksanaannya, seluruh kegiatan operasional dipantau secara ketat dan memenuhi regulasi pemerintah tentang protokol kesehatan Covid-19, termasuk penerapan physical distancing.

Baca Juga: Best 5 Oto: Baim Wong Borong Motor, Dory Harsa Pakai Mobil Favorit

Dan dalam rangka mempermudah roda bisnis konsumen, Hino memberikan beberapa manfaat khusus. Seperti layanan purna jual yang lebih ekonomis di masa pandemi ini. Yang mencakup antara lain servis berkala kelipatan 10.000 km, diskon hingga 37 persen untuk Aki HMSI Original Part (HOP), pengecekan secara cuma-cuma, filter oli dan jasa servis ganti oli gratis, sampai layanan Home Service.

Adapun program harga bersahabat tersedia di program "Servis Hemat Mobil Terawat", dengan harga perbaikan dan over haul diberikan diskon hingga 45 persen untuk suku cadang dan 20 persen bagi jasa servis. Dan tersedia pula promo potongan harga untuk Strainer Kit yang berfungsi memperpanjang filter kendaraan dengan pengunaan bahan bakar B30.

Catatan dari Redaksi: Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 2 m persegi, dan tetap tinggal di rumah kecuali untuk keperluan mendesak seperti berbelanja atau berobat. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah dan jaga kebersihan diri terutama cuci tangan rutin. Dengan pengertian saling bantu dan saling dukung, kita bisa mengatasi pandemi Coronavirus Disease atau Covid-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19. Informasi seputar Covid-19 bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119

Baca Juga: Kenalan dengan Honda Vario Versi Murah, Harga Setara UMR Jakarta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI