Suara.com - Pengembangan mobil kustom dengan desain nyeleneh rupanya bukanlah hal baru. Buktinya, mobil dengan desain yang cukup nyeleneh sudah ada sejak tahun 1968.
Dilansir dari Auto Evolution, mobil tersebut adalah kendaraan yang dirancang oleh seorang yang bernama Rob Reisner.
Mobil ini pun kemudian menarik perhatian dari seorang kolektor bernama George Barris.
Kendaraan aneh ini dinamai Bathub Buggy atau jika diterjemahkan secara harfiah berarti Kereta Bak Mandi.
Baca Juga: Polisi Sebut Kawanan Rampok Pecah Kaca Mobil di Depok Berjumlah 4 Orang
Mobil ini menjadi satu di antara beragam koleksi unik Barris, seperti Batmobile 1966, lalu ada Munster Koach dan masih banyak lagi.
Mobil ini punya bak yang kembar sebagai tempat penumpang. Sementara pengemudi harus duduk di bagian kursi toilet yang berada di mobil tersebut.
Mungkin banyak yang mengira bahwa mobil ini kencang. Namun jangan salah, mobil tersebut mengusung mesin Chrysler Hemi V8 yang dijamin punya tenaga melimpah.
Apalagi di mesinnya terdapat supercharger yang dijamin bakal membuat kendaraan unik ini tidak bisa dianggap pelan.
Baca Juga: Ini Satu-satunya Mobil yang Pernah Disanjung Didi Kempot di Depan Umum