Crossover Toyota Perlahan Mulai Tampakkan Wujudnya, Basisnya Yaris

Kamis, 23 April 2020 | 11:35 WIB
Crossover Toyota Perlahan Mulai Tampakkan Wujudnya, Basisnya Yaris
Siluet corssover Toyota (Motor1.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Toyota memang tak henti-hentinya membuat inovasi dalam produknya. Sempat beberapa waktu lalu, terlihat Toyota sedang menguji mobil berjenis crossover.

Kabar menyebutkan kalau mobil berjenis crossover ini menggunakan basis Toyota Yaris.

Beberapa siluet tentang mobil baru Toyota Ini pun sempat bocor di media sosial. Apalagi siluet tersebut mempertegas kalau tampilan mobil baru seperti crossover.

Apalagi dalam siluet yang bocor tersebut memperlihatkan mobil lebih panjang dan tinggi apabila dibandingkan dengan Toyota Yaris.

Baca Juga: Harga Mobil Toyota 2020 di Bawah Rp 170 Jutaan, Dapat Dua Mobil Ini!

Konsep crossover Toyota (motor1.com)
Konsep crossover Toyota (motor1.com)

Menurut laman Motor1.com, mobil ini akan menggendong mesin hybrid 1.500 cc dengan platform TNGA-B.

Tenaga yang dihasilkan mesin tersebut akan disalurkan ke empat roda penggeraknya alias all-wheel drive.

Rencananya, Toyota akan memperkenalkan crossover terbarunya pada tanggal 23 April 2020.

Tak hanya itu, Toyota juga akan mulai menjual mobil terbarunya ini pada awal 2021.

Baca Juga: Toyota Serahkan 1.000 APD Bantu Penanganan Covid-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI