Viral Truk dengan "Baling-Baling Bambu" Dicegat Polisi, Panen Respons Kocak

Selasa, 21 April 2020 | 16:34 WIB
Viral Truk dengan "Baling-Baling Bambu" Dicegat Polisi, Panen Respons Kocak
Viral truk yang terpasang baling-baling. (Facebook/Cokor Kanekes)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viral di media sosial, sebuah video yang memperlihatkan momen ketika sebuah truk tengah diberhentikan oleh petugas polisi.

Video tersebut diunggah oleh pengguna akun Facebook bernama Cokor Kanekes kemarin (20/4/2020).

Dalam video tersebut, terlihat bahwa truk sopir truk ini tengah menerima "ceramah" dari petugas saat diberhentikan.

Tak lain dan tak bukan, rupanya truk ini diberhentikan lantaran adanya aksesoris berupa baling-baling di bagian bumper truk tersebut.

Baca Juga: Masuk Jalur Mobil dan Pukul Spion Truk, Pesepeda ini Kena Karma Instan

"Dicopot pak ya, sangat membahayakan pengguna jalan lain." ujar suara seorang pria dalam video tersebut.

Viral truk yang terpasang baling-baling. (Facebook/Cokor Kanekes)
Viral truk yang terpasang baling-baling. (Facebook/Cokor Kanekes)

*Untuk menuju video terkait, klik di sini.

Sang sopir truk Hino ini pun akhirnya turun dan melepaskan baling-baling tersebut.

Video ini pun mengundang sederet respons kocak di kalangan warganet. Sederet celetukan-celetukan menggelitik pun bermunculan akibat adanya truk berbaling-balin tersebut.

"Positive thinking aja, itu biar bisa terbang bersama doraemon" tulis Evert Fren.

Baca Juga: Umur Bukan Batasan, Aksi Nenek-Nenek Lihai Nyetir Truk Pukau Warganet

"Itu buat di tanjakan.. Biar kebantu dengan tenaga angin" celetuk Ade Rafi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI