Jangan meninggalkan terlalu banyak 'PR' untuk calon pembeli. Hal tersebut akan memengaruhi dari harga jual mobil tersebut.
Jika ada kekurangan di beberapa bagian dan harus segera diservice, maka lakukanlah sebelum menjualnya. Terutama untuk mobil-mobil keluarga.
Jika terpaksa meninggalkan pekerjaan rumah, diusahakan tidak terlalu banyak dan sulit. Sebab hal tersebut juga akan berpengaruh pada nilai jual dari mobil.
Namun jika akan menjual mobil bekas saat pandemi virus corona seperti sekarang ini, harus dipikirkan matang-matang.
Baca Juga: Kelewat Kreatif! Mobil Bekas Taksi Dijadikan Armada Penyemprot Disinfektan
Sebab harga jual mobil bekas saat virus corona seperti sekarang ini bisa turun sekitar 5-20 persen dari harga normal.