Suara.com - Tindak preventif dan kuratif terhadap pandemi global Coronavirus Disease atau Covid-19 terus dilakukan pelbagai pihak. Salah satu tujuan utamanya adalah memutus rantai penyebaran sehingga grafik eksponensial yang terjangkit atau pasien menjadi rata. Dengan demikian, harapan hidup menjadi lebih besar karena bisa ditangani oleh rumah sakit secara lebih memadai.
Salah satu tokoh masyarakat dan daerah yang tidak lelah melakukan sosialisasi Covid-19 termasuk mengimbau untuk tidak mudik serta menyiapkan lokasi karantina adalah Gubernur Provinsi Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Baru-baru ini, kunjungannya ke pelbagai desa di Jawa Tengah menjadi viral. Selain melakukan sosialisasi, para penyuka otomotif menjadi salfok alias salah fokus saat melihat sepeda motor yang mengantarnya touring.
Sementara itu, Suzuki Ignis facelift siap meluncur hari ini. Selaras kondisi negara saat sekarang yang tengah melakukan pembatasan untuk mengurangi laju pandemi Covid-19 maka virtual launching menjadi pilihan. Silakan simak penampakannya di sini.
Baca Juga: Covid-19, Kemenperin Sebutkan Industri Otomotif Terdampak Besar
Hyundai memberikan sederet manfaat berkait kondisi darurat Covid-19 yang bisa dinikmati oleh konsumennya di Amerika Serikat. Salah satunya adalah pendanaan fasilitas drive thru tes Coronavirus jenis baru.
Berikut adalah lima (5) tautan artikel rekomendasi dari kanal otomotif Suara.com yang dirangkum mulai pagi sampai malam tadi. Selamat membaca, jangan lupa rutin cuci tangan menggunakan sabun dan di bawah air mengalir, minimal 20 detik.
Catatan dari Redaksi: Jika merasakan gejala batuk, sakit tenggorokan dan demam, informasi seputar Coronavirus Disease (Covid-19) bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119. Terapkan imbauan tetap tinggal di rumah, dan jaga jarak atau physical distancing, minimal dua meter persegi. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah.
1. Meluncur Besok, Ini Tampilan Suzuki Ignis Facelift
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dipastikan merilis Suzuki Ignis facelift, pada Kamis (9/4/2020), melalui tayangan virtual. Atau kondang disebut sebagai virtual launching. Hal ini terungkap melalui undangan resmi pembuat mobil asal Jepang itu yang dialamatkan kepada Redaksi Suara.com. Dalam undangan tertulis bila waktu peluncuran akan berlangsung pada sore hari melalui akun Youtube Suzuki Indonesia.
Baca Juga: Pemerintah China Beri Keringanan Industri Otomotif Pasca Virus Corona
"Dalam rangka pengembangan produk Suzuki, kami mengundang rekan-rekan untuk menyaksikan peluncuran secara virtual salah satu mobil terbaru kami," demikian tulis undangan resmi Suzuki Indonesia.
2. Viral, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Tinjau Sosialisasi Covid-19
"Ini cairannya apa? Orangnya jangan disemprot, minta turun dulu," dari balik helm, terdengar suara berwibawa lagi menenteramkan hati.
Siapakah dia? Inilah Gubernur Provinsi Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang bikin salfok alias salah fokus karena menunggang kuda besi Kawasaki ER-6n.
3. Ikut Melawan Covid-19, Hyundai Berikan Layanan Drive Through
Badai Coronavirus Disease atau Covid-19 menimbulkan kekacauan di pelbagai sektor. Kesehatan masyarakat sudah pasti. Berikutnya perekonomian hingga bidang otomotif.
Dikutip dari kantor berita Antara, Hyundai Motor Manufacturing America (HMMA) memberikan perhatian tinggi terhadap masyarakat yang terdampak Coronavirus. Produsen otomotif asal Korea Selatan ini memberikan donasi senilai 2,2 juta dolar Amerika Serikat (AS) bagi penyediaan drive through Covid-19 rapid test di pembagai sekolah di Negeri Paman Sam.
4. Sudah Mamam Belum? Yuk, Sarapan Mi Rasa Oli
Selamat pagi menjelang siang, apakah menu sarapan hari ini? Sekarang adalah periode tinggal di rumah untuk ikut menyukseskan pemutusan rantai penyebaran Virus Corona jenis baru si penyebab Coronavirus Disease (Covid-19). Mungkin ada yang mulai bosan dengan hidangan yang itu-itu juga?
Kalau anak motor, kreativitas tanpa batas bisa menjadikan sarapan yang biasa menjadi keren nggak karuan. Dimulai dari rasa hidangan sendiri. Mungkin so-so, karena sudah biasa. Namun, saat disajikan dengan cara berbeda, bisa jadi membuat semangat melahap naik alias auto doyan sampai tambah berporsi-porsi lagi.
5. Artis Misterius ini Bagi-bagi Beras Pakai Toyota Alphard , Siapa Ya?
Saat wabah virus corona seperti sekarang ini, banyak orang-orang terjun langsung membagikan bantuan bagi yang membutuhkan.
Seperti yang terlihat dalam unggahan video akun Instagram @lambe_turah ini. Dalam video tersebut terlihat seorang artis sedang membagikan langsung bantuan.