Ikut Melawan Covid-19, Hyundai Berikan Layanan Drive Through

Rabu, 08 April 2020 | 13:13 WIB
Ikut Melawan Covid-19, Hyundai Berikan Layanan Drive Through
Fasilitas drive through rapid test COVID-19 di rumah sakit anak nasional Washington, Amerika Serikat yang didanai Hyundai [Hyundai via ANTARA].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badai Coronavirus Disease atau Covid-19 menimbulkan kekacauan di pelbagai sektor. Kesehatan masyarakat sudah pasti. Berikutnya perekonomian hingga bidang otomotif.

Dikutip dari kantor berita Antara, Hyundai Motor Manufacturing America (HMMA) memberikan perhatian tinggi terhadap masyarakat yang terdampak Coronavirus. Produsen otomotif asal Korea Selatan ini memberikan donasi senilai 2,2 juta dolar Amerika Serikat (AS) bagi penyediaan drive through Covid-19 rapid test di pembagai sekolah di Negeri Paman Sam.

Logo Hyundai kini yang memuat kampanye physical distancing, tak berjabat tangan dan jaga jarak [Twitter Hyundai, screen shot Moto1].
Logo Hyundai kini yang memuat kampanye physical distancing, tak berjabat tangan dan jaga jarak [Twitter Hyundai, screen shot Moto1].

Kemudian, Hyundai juga memberikan pembiayaan berupa pembayaran cicilan kredit mobil bagi konsumennya yang kehilangan pekerjaan akibat Coronavirus Disease. Ketentuan ini berlaku untuk pembelian kurun 14 Maret - 30 April 2020 melalui Hyundai Motor Finance.

Bagi pembeli yang memenuhi syarat, Hyundai menawarkan pembiayaan nol persen untuk April dan menunda pembayaran selama 120 hari atas permintaan pelanggan, demikian disebutkan pihak Hyundai yang dikutip kantor berita Antara pada Rabu (8/2/2020).

Baca Juga: Kabar Baik, Obat Klorokuin untuk Corona akan Diproduksi di Dalam Negeri

Ada pula Program First Responders Hyundai bagi tenaga profesional kesehatan dan karyawan rumah sakit untuk mendapatkan dana senilai 500 dolar AS dari semua mobil produksi barunya yang terjual.

Sementara itu, HMMA, saat badai Corona melanda Amerika Serikat menangguhkan produksinya di semua bidang dan semua shift, sejak 18 Maret 2020. Utamanya setelah kasus positif Covid-19 dikonfirmasi menginfeksi pekerjanya.

Penangguhan atau penghentian kerja sementara Hyundai juga diperpanjang hingga 10 April 2020 untuk melindungi kesehatan dan kesejahteraan karyawan dan masyarakat. Serta menyesuaikan produksi kendaraan dengan dampak ekonomi akibat Covid-19.

Sekitar 3 ribu karyawan HMMA akan mendapatkan kompensasi hingga 3 April 2020. Lantas mulai pekan ini, 6 - 9 April 2020 mereka mendapatkan liburan kompensasi. Diteruskan libur peringatan religi Jumat Agung (10/4/2020) sebagai hari libur berbayar.

Catatan dari Redaksi: Jika merasakan gejala batuk, sakit tenggorokan dan demam, informasi seputar Coronavirus Disease (Covid-19) bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119. Terapkan imbauan tetap tinggal di rumah, dan jaga jarak atau physical distancing, minimal dua meter persegi. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah.

Baca Juga: Viral, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Tinjau Sosialisasi Covid-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI