Suara.com - Saat ini, Menteri Perhubungan NKRI, Budi Karya Sumadi (BKS) tengah dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) karena terjangkit pandemi Novel Coronavirus atau COVID-19. Kondisinya mulai membaik dan diharapkan segera pulih, demikian pula para penderita lainnya.
Sebagai sosok terdepan dalam bidang perhubungan di Tanah Air, Pak Menhub BKS atau Budi Karya Sumadi tak asing dengan dunia otomotif. Lewat akun media sosial Instagram, beliau berbagi banyak informasi soal roda dua dan roda empat. Seperti yang diunggahnya pada 23 Agustus 2019, tentang penerbitan Elektronik Sertifikat Registrasi Uji Tipe (e-SRUT) pada Pengujian Tipe Kendaraan Bermotor dan Kartu Bukti Lulus Uji Berkala Elektronik (BLUe) pada Pengujian Berkala Kendaraan Bermotor.
Atau pengalamannya menggunakan skuter matik (skutik) bersama para pengemudi ojek online atau ojol. Saat itu, topiknya adalah Tarif Ojek Online dan diunggah pada 9 Mei 2019. Kemudian pengecekan yang beliau lakukan atas persiapan angkutan umum menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2018.
Saat itu, Pak Menhub BKS ikut berjongkok bahkan memeriksa kolong bus, serta menuliskan komentar yang diunggahnya pada 20 Desember 2018, "Jangan ada sopir tembak dan bus harus dirampcheck."
Baca Juga: Best 5 Otomotif Pagi: Aksi Valentino Rossi, Drive-through Coronavirus
Lantas, pada unggahan di akun @budikaryas yang diunggah pada 31 Januari 2020, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga telah mencoba van yang diberangkatkan dari Sleman City Hall menuju bandar udara Internasional Yogyakarta, YIA. Adapun basisnya adalah Mercedes-Benz Sprinter.
Menjadi armada bandara, Mercy Sprinter berkapasitas 10 penumpang ini bisa dibilang pilihan cukup mewah. Simak saja layout dengan captain seat, kabin yang lega lagi sarat kesan premium.
Di Indonesia, Mercedes-Benz Sprinter tersedia dalam dua varian, yaitu Mercedes-Benz Sprinter 315 CDI A2 Panel Van Ultimate dan Mercedes-Benz 315 CDI A3 Panel Van Ultimate. Keduanya sama-sama dibekali mesin 2.143cc, bertenaga 150 dk dan torsi 330 Nm.
Sebagai catatan, akhir pekan kemarin (14/3/2020) Pak Menhub BKS dirawat di RSPAD Gatot Subroto karena pandemi COVID-19. Ya, sebagai sosok terdepan di bidang perhubungan Tanah Air, beberapa tugasnya antara lain adalah evakuasi Warga Negara Indonesia (WNI) dari episentrum pandemi wabah ini di Wuhan, China, dan pertemuan dengan awak kapal Diamond Princess.
Baca Juga: Ini Pemenang Anugerah Pewarta Astra 2019, Berhadiah Produk Otomotif
Cepat sembuh, Pak Menhub Budi Karya Sumadi!