Morris Garages atau MG Siap Perkenalkan Diri di Indonesia

Rabu, 26 Februari 2020 | 18:00 WIB
Morris Garages atau MG Siap Perkenalkan Diri di Indonesia
Morris Garages MG 6 yang dipamerkan di Philippines Motor Show, Manila, 2019. Sebagai ilustrasi produk MG [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah santer dikabarkan akan meramaikan industri otomotif Tanah Air, brand otomotif Morris Garages atau MG akhirnya siap memperkenalkan diri di Indonesia.

Hal ini terungkap setelah redaksi Suara.com menerima undangan bertajuk "Exclusive Media Gathering" di wilayah Jakarta Pusat, Kamis mendatang (15/3/2020).

"Dengan kerendahan hati, perkenankan kami mengajak Anda untuk menjadi bagian dari perjalanan awal MG Motor Indonesia dalam mendefinisikan ekspektasi konsumen otomotif di Tanah Air," demikian tulis MG Motor Indonesia dalam undangan resminya.

Tampak belakang Wuling E100  [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Tampak buritan Wuling E100. Sebagai ilustrasi produk Wuling, bagian SAIC [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

Sebelumnya, kehadiran MG di Indonesia memang sempat terungkap melalui akun media sosial @MG.indonesia yang mulai gencar memperkenalkan produknya.

Baca Juga: Viral, Ada Pengemudi Ambulans Dipukuli di Jakarta Selatan

Bahkan akun resmi merek otomotif asal Britania Raya yang mulai 2007 dimiliki China ini sudah mengunggah salah satu produk yang siap dipasarkan di Indonesia.

"Coming soon ...," demikian tulis akun @MG.indonesia disertai foto sebuah mobil kategori Sport Utility Vehicle (SUV) berwarna merah.

Seperti diketahui, MG adalah anak perusahaan asal China, Shanghai Automotive Industry Corporation (SAIC). Dan SAIC sendiri sudah memulai bisnisnya di industri otomotif Tanah Air, melalui Wuling Indonesia.

Baca Juga: Best 5 Otomotif Pagi: Umur Seabad Masih Motoran, Ancaman Banjir Jakarta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI