Suara.com - PT Sokonindo Automobile, pemegang merek mobil DFSK di Indonesia, sepertinya hanya tinggal menunggu waktu untuk meluncurkan mobil anyar di segmen SUV, Glory i-Auto.
Head of Product Planning DFSK, Ricky Humisar mengatakan i-Auto akan meluncur setelah merek asal China itu memperkenalkan kendaraan niaga baru di Giicomvec 2020 yang digelar pekan pertama Maret.
"Pokoknya nanti produk yang kita perkenalkan di Gicomvec dulu, baru nanti i-Auto," kata Ricky saat berbincang dengan Suara.com, di Jakarta, Jumat (21/2/2020).
Menurut Ricky, posisi DFSK Glory i-Auto nantinya akan berada di atas Glory 580 dan Glory 560. Jadi akan menjadi produk paling tinggi dari DFSK.
Baca Juga: Masih Diskusi, DFSK Belum Bisa Pastikan Glory E3 Masuk Indonesia
Selain itu, dibandingkan model yang sudah diperkenalkan pada GIIAS 2019, DFSK Glory i-Auto akan menerima beberapa perubahan. Hal ini yang membuat Glory i-Auto baru bisa diluncurkan tahun ini.
"Adalah perubahan, kalau tidak ada perubahan untuk apa kita tahan-tahan (Diluncurkan). Yang jelas ada adjusment," ujar Ricky.
DFSK Glory i-Auto memiliki fitur andalan perintah suara. Mobil ini juga dilengkapi sistem unggulan lain seperti kamera parkir 360 derajat, sensor parkir depan-belakang, sensor wiper otomatis, cruise control, sensor pembuka bagasi otomatis dan lainya.
Mesin yang digendong adalah 1.5L turbocharged + kombinasi daya CVT, dengan horse power maksimum 150 ps, torsi maksimum 220 rpm.
Cukup menarik dinantikan apa saja tambahan yang akan ditawarkan mobil ini nanti. Belum lagi harga mobil Tiongkok yang seringkali mengejutkan dengan banderol miring.
Baca Juga: DFSK Tambah Amunisi Produk Baru, Sasar Segmen Komersial