Suara.com - Kekinian, pabrikan otomotif mengembangkan kapabilitas mereka untuk menciptakan produk di luar core business utama. Contohnya seperti yang dilakukan Yamaha. Kondang sebagai salah satu bintang dunia roda dua, termasuk memiliki tim pabrikan di MotoGP, perusahaan berlogo garpu tala ini menciptakan mesin untuk kendaraan road empat.Salah satunya dicangkokkan ke kompartemen mesin Alfa Romeo 4C, sebuah sportscar keren.
Niatan Yamaha dalam menciptakan mesin mobil ini adalah memberikan layanan yang lebih personal kepada para konsumennya. Termasuk merambah sektor di luar roda dua.
Lantas ada kejadian viral di Tanah Air, di mana mobil dijumpai bisa berada di lokasi jauh dari jalan raya. Bisa disebut sebagai nyasar, dan ada pula yang mengkaitkannya dengan unsur mistis. Namun apapun spekulasi atau dugaan terjadinya hal aneh atau menyeramkan itu, pengemudi mesti tetap fokus saat berada di balik kemudi.
Kemudian, kabar recall atau penarikan pulang atau kembali ke pabrikan pembuat lewat dealer maupun bengkel resmi, terjadi pada Tesla Model X. Sebuah mobil kategori Sport Utility Vehicle (SUV) dari pabrikan mobil listrik Tesla Incorporation. Alasan yang dikemukakan untuk penggantian adalah adanya proses kimia penyebab korosi. Demi keamanan, belasan ribu unit dipanggil pulang.
Baca Juga: Dampak Covid-19, Produksi Nissan X-Trail di Jepang Terhenti
Berikut adalah tautan selengkapnya. Lima (5) artikel rekomendasi dari kanal otomotif Suara.com, mulai pagi hingga malam tadi. Selamat menikmati.
1. Setelah Viral Mobil Masuk Sawah, Kendaraan Ini Nyasar ke Hutan
Beberapa saat lalu, media sosial negeri kita viral oleh berita satu unit mobil kategori Multi-Purpose Vehicle (MPV) mendarat mulus di tengah sawah. Mengundang tanda tanya, karena sang pengemudi saat itu tertidur dan ketika membuka mata sudah ada di antara tanaman padi. Tayangannya ada di sini.
Kini, ada kejadian yang kurang lebih senada. Namun lokasinya bukan sawah, melainkan hutan! Kendaraannya sama dengan MPV masuk sawah, yaitu Toyota Avanza.
Baca Juga: Kabar Gembira Bagi Komunitas Otomotif: Yuk, Berlatih Bersama Polri
2. Setelah UFO, Ada Kasur Terbang. Bisa Viral Bagi Pengguna Jalan Tol?
Namanya memanfaatkan rak di atas atap mobil alias roof-rack boleh-boleh saja. Persoalannya, jalan raya bukan milik sendiri, namun digunakan bersama pengguna lainnya. Hal yang terasa sepele bagi kita, bisa jadi sumber petaka bagi pengemudi lainnya. Jadi, kelakuan seperti ini janganlah ditiru.
Video insiden ini dibagikan oleh akun Facebook atas nama Arifin Widodo Aje. Dalam tayangan itu diperlihatkan sebuah springbed alias kasur busa berpegas yang dibawa pemobil terbang dari atapnya.
3. Koleksi Mobil Milik Ketum PAN Zulkifli Hasan, Cuma 1 Tapi Mewah
Zulkifli Hasan saat ini terpilih menjadi ketua umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN). Ini adalah kali kedua Zulkifli Hasan menjadi ketum PAN.
Terlepas dari itu, ternyata Zulkifli Hasan memiliki mobil mewah. Seperti data yang didapat di LKHPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara), Zulkifli Hasan tercatat memiliki Toyota Alphard saja.
4. Duh, Ada Kendala di Power Steering, Tesla Model X Dipanggil Pulang
National Highway Traffic Safety Administration atau NHTSA alias badan administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional Amerika Serikat menyatakan perlunya penarikan kembali atau recall atas Tesla Model X.
Dipetik kantor berita Antara dari Reuters, recall atas produk lansiran manufaktur perusahaan Kendaraan Bermotor Listrik (KBL) kategori mobil bertenaga listrik murni atau Electric Vehicle (EV) itu menyangkut Tesla Model X yang beredar di seantero Amerika Serikat dan Kanada, dari luaran produksi 2016. Adapun jumlahnya mencapai 14.193 unit untuk Negeri Paman Sam, serta 843 unit bagi negara berlogo daun maple.
5. Seru, Yamaha Kembangkan Mesin Listrik bagi Mobil dan Motor
Perusahaan otomotif asal Jepang, Yamaha selama ini dikenal sebagai penghasil produk-produk sepeda motor. Well, sekarang perusahaan berlogo garpu tala itu dikabarkan tengah mengembangkan mesin listrik yang bisa diterapkan untuk mobil.
Melansir Carscoops, Yamaha menciptakan motor listrik berkinerja tinggi dengan tenaga mencapai 200 kW atau 270 daya kuda (dk).