Kreatif, Tukang Cuci Kendaraan Keliling Ini Patut Diacungi Jempol

Selasa, 28 Januari 2020 | 05:12 WIB
Kreatif, Tukang Cuci Kendaraan Keliling Ini Patut Diacungi Jempol
Jasa Cuci kendaraan keliling Sani (Instagram/makassar_iinfo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sungguh kreatif ide yang dilakukan seorang bapak di Sulawesi Selatan ini. Seperti yang dilihat dari postingan akun Instagram makassar_iinfo, tampak seorang bapak bernama Sani, warga Akkalibatue Soppeng, menjajakan jasa cuci kendaraan keliling.

Bukan pakai mobil, Sani menggunakan motor untuk menjajakan jasa cuci kendaraan. Segala peralatan untuk mencuci kendaraan pun dibawanya tanpa bantuan apapun.

Peralatan lengkap untuk mencuci kendaraan kalian (Instagram/makassar_iinfo)
Peralatan lengkap untuk mencuci kendaraan kalian (Instagram/makassar_iinfo)

Mulai dari mesin pompa yang ditaruh di atas kepala hingga ember yang ditaruh dalam jok belakang.

Sani memang sudah dikenal di kalangan masyarakat Soppeng. Dulunya ia pernah menjadi penjual kue keliling dengan sebutan "Sarkodes".

Baca Juga: Pengemudi Avanza yang Dikejar Warga Ternyata Pencuri Sabun Cuci Wajah

Setelahnya ia mencoba peruntungan untuk menjajakan jasa cuci kendaraan keliling ini.

Sani sangat banyak memberikan inspirasi tentang bagaimana mencari rezeki yang halal dan tidak mengharap belas kasihan orang lain.

"Bagi yang punya kendaraan dan ingin dicucikan dirumah sendiri tanpa hrus meninggalkan rumah lagi Silahkan di hubungi Nomor nya 085342972813 (SANI)" tulis caption @makassar_iinfo.

*geser foto untuk melihat video Sani ketika menjajakan jasa cuci kendaraan keliling

Baca Juga: Kreatif Abis, 4 Cara Promosi Cuci Mobil Ini Bikin Pembacanya Kesal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI