Suara.com - Raksasa otomotif asal Jepang, Toyota, kembali melakukan penyegaran pada line-up mereka, Fortuner.
Setelah sebelumnya dilakukan uji jalanan, kini Fortuner dengan tampilan lebih segar bakal hadir dalam waktu dekat ini.
Dilansir dari rushlane.com, Toyota berencana menghadirkan model baru dari Fortuner.
Namun, bukan di Indonesia, melainkan di India.
Baca Juga: Polisi Sita Toyota Fortuner yang Dijadikan Mahar Pernikahan
Perubahan Fortuner model baru ini salah satunya terlihat dari sisi mesinnya.
Mesin yang digunakan berbeda dengan mesin sebelumnya. Mesin baru ini diklaim lebih ramah lingkungan.
Hal itu dilakukan karena India akan menerapkan standar emisi baru yang lebih ketat dalam beberapa bulan lagi.
Semua mobil baru yang dijual, emisinya wajib ada di bawah ambang batas yang telah ditentukan.
Sebelumnya, beredar isu bahwa Fortuner bermesin 2.800 cc diesel akan berhenti dijual di negara tersebut.
Baca Juga: Sempat Viral, Mahar Toyota Fortuner di Pati Ternyata Mobil Curian
Namun ternyata, dari bocoran daftar tipe model baru yang akan meluncur beberapa hari lagi, mesin tersebut masih tersedia.