Alasan AHM Masih Andalkan Mesin 110 cc untuk Pacu Honda Beat 2020

Kamis, 16 Januari 2020 | 18:10 WIB
Alasan AHM Masih Andalkan Mesin 110 cc untuk Pacu Honda Beat 2020
Honda Beat 2020 diluncurkan di Jakarta, Kamis (16/1/2020). [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - New Honda Beat 2020 resmi diluncurkan di Jakarta, Kamis (16/1/2020) dan uniknya meski membawa banyak perubahan, PT Astra Honda Motor (AHM) selaku pemegang merek sepeda motor Honda di Indonesia, masih mengandalkan mesin 110 cc untuk jagoan baru itu.

Direktur Pemasaran AHM, Thomas Wijaya mengatakan, mesin 110 cc yang memacu Honda Beat justru menjadi salah satu nilai lebih yang positif di mata pasar. Berkat mesin itu, Honda Beat dikenal sebagai skutik yang irit bahan bakar.

"Jadi kami melakukan pengembangan lebih ke sisi desain dan juga penambahan fitur-fitur baru," ujar Thomas.

Baca Juga: Ini Alasan BeAT Pop Hilang dari Jajaran Produk Baru All New BeAT

Alhasil, imbuh Thomas, pengguna akan tetap bisa merasakan efisiensi bahan bakar di Honda Beat 2020 sembari menikmati fitur modern serta desain yang lebih segar.

"All New Beat bisa menyasar baik segmen entry level, urban, atau anak muda," terang Thomas.

Honda Beat dan Honda Beat Street generasi terbaru diketahui menggunakan rangka baru berteknologi eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) yang sebelumnya sudah disematkan pada Honda Genio.

Dari segi desain, ubahan lain yang ditawarkan adalah bagasi penyimpanan barang yang lebih luas dengan volume 12 liter dan kapasitas tangki bahan bakar lebih besar menjadi 4,2 liter.

Sementara fitur baru yang paling menonjol antara lain layar analog dan digital, power charger untuk model CBS-ISS dan Deluxe. Di sektor keamanan Honda Beat sudah dibekali Secure Key Shutter dengan Seat Opener.

Baca Juga: Produk Baru 2020: AHM Luncurkan All New Honda BeAT Series

Khusus pada Honda Beat Street pembaruan ditambah dengan pijakan penumpang kaki alumunium dan sudah digital panel meter.

Honda Beat 2020 dijual di rentang harga Rp 16,4 juta sampai Rp 17,1 juta on the road Jakarta. Ia tersedia dalam tipe CBS, CBS-ISS, Deluxe, dan Honda Beat Street.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI