BlackBerry Banting Setir Kembangkan Superbike

Sabtu, 11 Januari 2020 | 11:37 WIB
BlackBerry Banting Setir Kembangkan Superbike
Logo BlackBerry. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - BlackBerry selama ini dikenal sebagai perusahaan teknologi yang kerap memproduksi smartphone dengan tingkat keamanan yang tinggi.

Namun lama tak terdengar, perusahaan yang berpusat di Kanada ini rupanya mulai banting setir ke industri otomotif.

Menggandeng pabrikan roda dua asal Kolombia, Damon Motorcycles, BlackBerry berencana membangun sebuah superbike bertenaga listrik.

Melalui kerjasama yang terjalin, Demon akan mengembangkan desain dan performa motor. Sedangkan BlackBerry fokus pada perangkat lunak sistem co-pilot.

Baca Juga: Bak Penghapus Karet, Ini Wujud Ban Motor Superbike Usai Balapan

Kepala Eksekutif Damon, Jay Giraud mengatakan, motor akan dilengkapi dengan sistem yang mampu mencegah terjadinya kecelakaan.

"Banyak kecelakaan yang disebabkan pengendara motor. Bahkan, mereka sering dicap tukang kebut-kebutan. Padahal, pada kenyataanya tak semua demikian," ujar Giraud, dikutip dari Esquireme.

Sebagai sistem pendukung keselamatan, BlackBerry menyematkan kamera 1.080 pixel dan sensor gaya yang akan terhubung ke sistem. Di mana sistem tersebut selama ini sudah digunakan pada mobil Audi dan Toyota.

Sebagai langkah awal, sistem yang dikembangkan BlackBerry akan disematkan pada superbike bernama Hypersport Pro.

Baca Juga: Tak Hanya MotoGP, Indonesia Turut Jadi Tuan Rumah World Superbike 2021

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI