Diguyur Warna Baru, Honda CBR150R Dipasarkan Mulai Rp 34 Juta

Rabu, 08 Januari 2020 | 12:00 WIB
Diguyur Warna Baru, Honda CBR150R Dipasarkan Mulai Rp 34 Juta
New Honda CBR150R warna Dominator Matte Black [Dok PT Astra Honda Motor].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Membuka pasar awal 2020, PT Astra Honda Motor (AHM) menawarkan New Honda CBR150R dengan warna dan tampilan desain stripe terbaru. Demikian dirilis dalam keterangan tertulisnya.

Thomas Wijaya, Marketing Director PT AHM mengatakan bahwa semenjak diperkenalkan awal 2016, Honda CBR150R terus diminati konsumen sepeda motor di Tanah Air, utamanya para pencinta motor sport. Pembaharuan atas model ini terus dilakukan agar sejalan dengan tren terkini, hingga menjadi inspirasi manufaktur dalam melakukan pengembangan sebuah produk.

Honda CBR150R. [AHM]
Honda CBR150R [Dok PT Astra Honda Motor].

"Kali ini kami memperkenalkan pilihan warna dan striping baru yang akan memperkuat jiwa balap pemiliknya, melalui desain yang sporty dan agresif," jelas Thomas Wijaya.

New Honda CBR150R yang memiliki DNA "Total Control" hadir dalam guyuran warna baru, yaitu Dominator Matte Black. Untuk pilihan warna terbaru ini, disematkan perpaduan warna hitam doff pada setiap sisi bodi dengan konsep grafis tipografi, sehingga menghasilkan tampilan sesuai gaya hidup masa kini.

Baca Juga: 5 Hits Otomotif Pagi: Pemeran Juara F1 Galang Dana, Trump Koleksi Mobil

Selain itu, pesaing Yamaha R15 ini juga tersedia dalam pilihan warna Matte Black berkonsep Street Sport, dan varian Victory Black Red yang diusung dalam konsep Racing Look.

Soal spesifikasi mesin, tidak terdapat perubahan dari sisi tenaga. New Honda CBR150R tetap mengandalkan mesin 150 cc DOHC dilengkapi 4-valve, berpendingin cairan (liquid-cooled), serta 6-percepatan.

Performanya diklaim mampu menghasilkan tenaga 12,6 kW (17,1 PS) pada 9.000 rpm dan torsi 14,4 Nm (1,47 kgf.m) pada 7.000 rpm. Dan asyiknya, model sport Full Fairing ini mampu menyuguhkan efisiensi pemakaian bahan bakar yang mencapai 39,72 km/liter (EURO 3) melalui metode ECE R40 berdasarkan pengetesan internal.

New Honda CBR150R yang terdiri dari empat varian warna untuk setiap tipe dipasarkan dengan harga sebagai berikut:

- Matte Black (On The Road) Jakarta Rp 34,9 juta untuk tipe STD
- Victory Black Red Rp 34,9 juta untuk tipe STD, dan Rp 38,9 juta untuk tipe ABS
- Dominator Matte Black sebagai warna baru pada model ini serta Honda Racing Red dipasarkan dengan harga OTR Jakarta Rp 35,6 juta untuk tipe STD dan Rp39,6 juta untuk tipe ABS
- Edisi MotoGP dipasarkan Rp 39,8 juta untuk tipe ABS.

Baca Juga: 5 Hits Otomotif Pagi: Skutik Nostalgia Ria Irawan, Rantis Atasi Bencana

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI