Jess No Limit Panen Cibiran saat Jual Mobil Sport Mewah, Kok Bisa?

Selasa, 07 Januari 2020 | 15:00 WIB
Jess No Limit Panen Cibiran saat Jual Mobil Sport Mewah, Kok Bisa?
Jess No Limit jual mobil Ferrari. (Instagram@jessnolimit)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Youtuber yang kerap berkecimpung di dunia online game, Jess No Limit dikabarkan menjual sebuah mobil sport mewah miliknya.

Hal tersebut ia ungkapkan melalui akun Instagram miliknya, @jessnolimit, Senin (6/1/2020) lalu.

Dalam unggahan tersebut, ia berujar bahwa dirinya menjual mobil tersebut lantaran ingin ganti dengan mobil yang baru.

"Dijual, Punyaku, Ferrari California, KM 20.800. Kondisi Mantap & Terawat. Bebas Banjir & Tabrakan. Alasan jual : Mau Ganti Yang Lain" tulisnya secara singkat.

Baca Juga: Medan Magnet Bisa Tarik Mobil di Aceh Akan Diteliti BMKG

Jess No Limit jual mobil Ferrari. (Instagram@jessnolimit)
Jess No Limit jual mobil Ferrari. (Instagram@jessnolimit)

Namun di luar dugaan, unggahan tersebut ramai dibicarakan di lintas media sosial. Bahkan tak jarang warganet yang melontarkan cibiran terhadap sang pemilik akun.

Mereka pun menduga ada motif tersembunyi terkait penjualan mobil tersebut. Beberapa ada yang menyebut bahwa game yang kerap ia mainkan di media sosial Youtube sudah tak terlalu diminati. Namun ada juga yang terpikat dengan mobil tersebut. Berikut beberapa komentarnya.

"ML (Mobile Legends) udah nggak rame lagi, bingung bayar pajaknya gimana akhirnya dijual dengan alasan ganti yang laen." tulis pengguna akun facebook bernama Aji M*.

"Tuker tambah sama Agya ku, ko Jess mau nambah berapa?" tulis pengguna akun Instagram @valentinoreno_"

Jess No Limit jual mobil Ferrari. (Instagram@jessnolimit)
Jess No Limit jual mobil Ferrari. (Instagram@jessnolimit)

Sekilas mengenai mobil tersebut, mobil ini adalah Ferrari California. Performa mobil tersebut cukup mencengangkan. Dikutip dari beberapa sumber,  akselerasi mobil ini dari 0-100 km/jam butuh waktu 3,6 sampai 3,8 detik.

Baca Juga: Youtuber Ini Pasang Ban Mobil di Motor, Terbukti Bukan Ide Cemerlang

Tak cuma itu, kecepatan maksimum mobil ini berada pada kisaran 312 sampai 316 km/jam. Di pasaran, mobil ini dapat ditemui dengan mesin berkonfigurasi  3,9L V8, 4,3L V8.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI