Suara.com - Pakai Empat Roda, Skutik Qooder Tampil Trendy dan Safety
PT Gforce Republic resmi meluncurkan Qooder sebagai skutik pertama yang ditopang dengan empat roda di Indonesia.
Dengan dimensi yang cukup besar dan padatnya lalu lintas Ibu Kota, Direktur Utama PT Gforce Republic, Budi Kurniawan rupanya masih cukup percaya diri bila Qooder akan mendapat respon positif.
"Jadi sebetulnya ini skuter premium, targetnya kita memang ke pengusaha muda. Kita berharap skuter ini memang bisa menjadi alternatif pengganti mobil," ujar Rudi Kurniawan, di sela peluncuran Qooder, di Papabro Cafe, Jakarta Selatan, Sabtu (13/12/2019).
Baca Juga: Heboh Video 2 Perempuan Cantik Mandi di Atas Motor, Polisi Buru Pemeran
Sebelum memboyong Qooder dari Taiwan, Rudi mengaku sudah lama melakukan survei. Dimana pihaknya sudah mempelajari kebutuhan apa yang paling diimpikan oleh para pengendara sepeda motor.
"Kita survei sekitar satu setengah tahun dan memang concern motor ini adalah safety. Semua market atau pabrikan pasti menginginkan standar safety yang tinggi," timpalnya.
Sebagai salah satu skutik premium, Qooder ditargetkan bisa terjual sebanyak 120 - 150 unit sepanjang 2020. Sedangkan tahun ini, skutik bongsor tersebut hanya didatangkan sebanyak 28 unit dan sudah terpesan sebanyak 15 unit.
Untuk urusan tenaga, Qooder dibekali mesin 400cc satu silinder, 4 stroke. Bekal dimiliki diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimum 7000 rpm dengan torsi maksimum 5000 rpm.
Harganya sendiri dibanderol Rp 357 on the road DKI Jakarta. Harga tersebut sudah termasuk garansi mesin selama 2 tahun dan free service selama 2 tahun.
Baca Juga: Erik Kembali Jadi Maling Motor Gara-gara Dihina Istri