Jadi yang Pertama,TOD Dukuh Atas Ditargetkan Rampung 2021

Senin, 18 November 2019 | 15:45 WIB
Jadi yang Pertama,TOD Dukuh Atas Ditargetkan Rampung 2021
Gerai Daiso di Stasiun MRT Dukuh Atas, Jakarta Pusat. [(Suara.com/Fakri Fuadi].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT MRT Jakarta meyakini bahwa pengembangan konsep kawasan berorientasi transit (Transit Oriented Development atau TOD) memberikan dampak ekonomi, sosial, budaya dan bisnis.

"Jadi kami ingin meningkatkan mobilitas warga di Jakarta kemudian meningkatkan kualitas hidup kita semua di sini," ujar Muhammad Effendi, Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta.

Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menyambangi salah satu stasiun MRT di Stasiun MRT ASEAN, Jakarta, Jumat (5/7). (Instagram/@basukibtp)
Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menyambangi salah satu stasiun MRT di Stasiun MRT ASEAN, Jakarta, Jumat (5/7/2019). (Instagram/@basukibtp)

TOD sendiri adalah program pengembangan kawasan properti yang memaksimalkan fungsi transportasi massal, seperti commuter line, MRT, dan LRT. Selain transportasi, juga memfasilitasi jalan bagi pejalan kaki dan sepeda. Dengan begitu, semua lapisan masyarakat dapat terlayani sebaik-baiknya.

Muhammad Effendi mengatakan TOD dialokasikan di 13 stasiun MRT, dengan potensi pertambahan 34.047 unit rumah layak huni.

Baca Juga: Charlie's Angels Datang Lagi, Ditemani Sepasang Audi

"Adanya MRT di 13 stasiun itu ada potensi pertambahan 34.047 unit rumah layak huni. Begitu ada stasiun orang akan senang tinggal di dekat stasiun, begitu di dekat stasiun harga properti naik. Sekarang yang saya dengar, NJOP naik di dekat MRT itu terjadi secara otomatis, karena akses mudah. Karena mungkin orang-orang yang tinggalnya agak jauh memutuskan untuk mencari hunian dekat ke MRT karena lebih mudah. Dan tempat ini dilengkapi area aktivitas publik," lanjutnya.

Selain itu, PT MRT Jakarta sudah mulai mengembangkan TOD yang dimulai dari pengembangan pedestrian bagi pejalan kaki. Adapun penataan pedestrian mulai diimplementasikan di Stasiun Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

"Sekarang mulai dikembangkan ada taman. Contoh di Dukuh Atas kami mulai kembangkan, di Kendal, pedestarian mulai dikembangkan, otomatis kemudian mengakomadasi orang. Kemudian area di dekat sungai di area Dukuh Atas kami mulai," lanjutnya.

Disebutkan pula bahwa Stasiun MRT Dukuh Atas nantinya akan menjadi TOD pertama dan ditargetkan rampung pada 2021.

"Dukuh Atas nanti akan jadi TOD pertama. Saat ini tengah didesain dan nantinya jembatan yang ada akan dibuat kantor MRT,selesai 2021," ucapnya.

Baca Juga: Begini Chemistry Matt Damon dan Christian Bale di Ford v Ferrari

Dari laman situs jakartamrt.co.id, TOD adalah area perkotaan yang dirancang untuk memadukan fungsi transit dengan manusia, kegiatan, bangunan, dan ruang publik yang bertujuan untuk mengoptimalkan akses terhadap transportasi publik sehingga dapat menunjang daya angkut penumpang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI