Lagi, Ojol Ini Kena Order Fiktif Beli Sepatu, Korban Hanya Bisa Pasrah

Minggu, 17 November 2019 | 15:40 WIB
Lagi, Ojol Ini Kena Order Fiktif Beli Sepatu, Korban Hanya Bisa Pasrah
Ojol yang kena tipu order fiktif berupa sepatu. (Facebook)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lagi-lagi terjadi, seorang pengendara ojek online (ojol) yang tertipu pesanan fiktif.

Tak cuma berupa makanan berharga mahal, ternyata pengendara ojol juga bisa tertipu saat disuruh 'belanja' oleh pelanggan, seperti yang satu ini.

Seorang pengendara ojol tertipu pesanan fiktif saat ia mendapat pesanan berupa sebuah sepatu 'bermerek' yang saat ini tengah digandrungi kawula muda.

Tak cuma meresahkan, pesanan fiktif ini membuat warganet menjadi geram.

Baca Juga: Jadi Presenter Top, Patricia Gouw Ungkap Perjuangannya Atasi Demam Panggung

"Salah seorang teman kita sesama driver ojol kena tipu g* ***p seharga Rp 663.000 .
Masih ada juga ya yang tega melakukan hal serendah ini," tulis seorang warganet di media sosial Facebook.

Ojol yang kena tipu order fiktif. (Facebook)
Ojol yang kena tipu order fiktif. (Facebook)

Kejadian ini terjadi di Makasar, Sulawesi Selatan dan baru diunggah di media sosial Facebook kemarin (16/11/2019), di sebuah grup bernama Ojol Makasar.

Unggahan warganet tersebut kontan saja membuat sesama pengendara ojol. Kerugian materiil yang dialami korban tersebut hanya bisa membuat warganet merasa prihatin.

Ojol yang kena tipu order fiktif. (Facebook)
Ojol yang kena tipu order fiktif. (Facebook)

"Lapor polisi aja pak.. Biar kasi efek jera pada mereka.. Dan juga bisa jadi pembelajaran buat yang lain," tulis Sabrian Usm**.

"Laporkan, lacak segera om," tulis Firman Ar**.

Baca Juga: Review : Frozen II Mengupas Masa Lalu Elsa dan Anna

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI