Suara.com - Viral di media sosial, sesosok penampakan menyeramkan yang duduk di kursi pengemudi di sebuah mobil.
Penampakan tersebut terlihat seperti wajah perempuan menyeramkan. Hal ini terkuak dari sebuah akun Facebook seorang warga asal Singapura bernama Shah Ismail.
Ia pun menguak sosok di balik penampakan melalui sebuah video. Walaupun menyeramkan, rupanya 'penampakan' ini membuat banyak orang terkecoh.
"Jika anda melihat wanita ini di malah hari, jangan takut. Ternyata aslinya begini, tidak nyata." tulis pengguna akun Facebook bernama Shah Ismail.
Baca Juga: Cek Pelat Nomor Alphard Milik Atta Halilintar, Munculnya Malah Honda Vario
Rupanya, sosok tersebut hanyalah topeng lengkap dengan tudung kepala yang dipasang di sandaran kepala di kursi pengemudi, di dalam sebuah mobil yang tengah terparkir sebuah gedung di Singapura.
Sosok tersebut terlihat mirip dengan salah satu tokoh hantu di film Conjuring 2 yang bernama Valak.
Dengan posisi topeng demikian, aksi jahil ini tentu saja sukses membuat orang ketakutan.
Tak cuma satu orang, rupanya trik ini banyak dijumpai warganet, membuat mereka ikut 'curhat' terkait insiden sejenis.
Kejadian inipun ramai dibicarakan di media sosial, salah satunya di situs 9gag.com.
Baca Juga: Saingi Mobil Listrik, Hyundai Kembangkan Teknologi Anti Bising
"Tetanggaku melakukan hal yang sama pekan lalu, membuat orang lari terbirit-birit." tulis akun 9gag yang bernama croocy.