Ogah Kasih Jalan Untuk Ambulans, Sopir Mercy Ini Malah Acungkan Jari Tengah

Senin, 11 November 2019 | 14:30 WIB
Ogah Kasih Jalan Untuk Ambulans, Sopir Mercy Ini Malah Acungkan Jari Tengah
Pengemudi Mobil Mercedes-Benz E300 Mengacungkan Jari Tengah ke Ambulans. (Facebook/Dung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang pengemudi mobil Mercedes-Benz (Mercy) E300 warna hitam enggan memberi jalan kepada ambulans yang sudah membunyikan sirene. Tindakan kurang terpuji itu, ditambah dengan gestur mengacungkan jari tengah kepada sopir ambulans.

Seperti diketahui bersama, mobil ambulans adalah salah satu kendaraan priortas, yang harus didahulukan di jalan raya. Oleh karena itu, pengguna jalan lain waijb memberikan jalur untuk ambulans.

Melansir dari World of Buzz, seorang sopir mobil Mercedes-Benz E300 warna hitam di Thailand enggan minggir dan memberi jalan pada ambulans yang sudah membunyikan sirene.

Parahnya lagi, ia juga melakukan tindakan provokatif dengan mengacungkan jari tengah.

Baca Juga: Tak Punya Garasi, Ini 5 Cara Unik Pemilik Mobil Parkirkan Kendaraannya

Kejadian ini dialami oleh warganet Thailand bernama Dung Kasemphong. Dung, lewat jejaring Facebook, menjelaskan kronologi kejadian yang dialaminya saat berada di dalam ambulans.

Pengemudi Mobil Mercedes-Benz E300 Mengacungkan Jari Tengah ke Ambulans. (Facebook/Dung)
Pengemudi Mobil Mercedes-Benz E300 Mengacungkan Jari Tengah ke Ambulans. (Facebook/Dung)

"Baru saja terjadi, ketika aku bersama kakak dan adikku. Mobil mewah tapi (pengemudinya) tidak ramah, bahkan sampai mengacungkan jari tengah," kata Dung, yang juga mengunggah video lewat ponselnya

Aksi pengemudi mobil Mercedes-Benz E300 hitam yang mengacungkan jari tengah ke arah ambulans itu pun mendapat banyak hujatan dan komentar negatif warganet.

Seperti kata Ang Pao "Bawanya mobil mewah, tapi kelakuannya payah!"

"Mobilnya miliaran rupiah, tapi kelakuannya jelek banget, nggak manusiawi. Punya duit untuk beli Mercedes-Benz, tapi nggak punya perasaan." Ujar Wasanpat.

Baca Juga: Napak Tilas, Ini Spesifikasi Mobil yang Jadi Saksi Lahirnya Hari Pahlawan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI