5 Hits Otomotif Pagi: Komparasi Mobil Menhan, Lihat Helm Rice Cooker

Rabu, 06 November 2019 | 07:00 WIB
5 Hits Otomotif Pagi: Komparasi Mobil Menhan, Lihat Helm Rice Cooker
Toyota Alphard Hybrid dalam test drive Banyuwangi - Bali [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Prosesi pemakaman Afridza Syach Munandar, rider Indonesia yang wafat saat berlaga di pentas Idemitsu Asia Talent Cup, Sirkuit Sepang Malaysia, berlangsung kemarin malam (5/11/2019) dalam suasana haru. Menurut pejabat terkait, ia layak menyandang gelar sebagai pahlawan olah raga, mengingat perannya dalam membawa nama Indonesia ke pentas dunia.

Tak sebatas lapisan masyarakat, keluarga, serta insan otomotif khususnya balap motor di Tanah Air yang merasa kehilangan pbalap berusia 20 tahun itu. Rider MotoGP asal Spanyol, Maverick Vinales sebagai penyandang gelar juara MotoGP Malaysia 2019 turut mendedikasikan kemenangannya bagi Afridza Syach Munandar.  Menurutnya, rider dengan cita-cita ingin buka kafe itu adalah favoritnya selama kejuaraan Asia Talent Cup berlangsung di Sirkuit Sepang.

Sementara itu, helm-helm unik perabot dapur tengah in di kalangan anak muda. Seru, selain tabung gas, kini ada rice cooker serta ceret air panas. Bagaimana tidak lapar, bila pengemudi depan kita mengenakan alat penanak nasi, lengkap dengan centongnya? Namun, tentu saja, hal lucu-lucuan ini perlu ditinjau kembali, apakah tidak melanggar aturan berlalu lintas.

Juga tak kalah menarik adalah komparasi mobil pribadi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dengan mobil dinas menteri Toyota Crown hybrid. Sekiranya manakah yang lebih asyik untuk digunakan.

Baca Juga: Mitsubishi Tebar Teaser Mobil MPV Baru, Inikah Sosoknya?

Berikut ini adalah tautan-tautan lengkap dari lima (5) berita paling hits dari kanal otomotif di Suara.com pada hari kemarin. Selamat membaca.

1. Mobil Menhan Prabowo: Komparasi MPV dengan Sedan, Ini 6 Poin Serunya

Menhan Prabowo saat temu Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto di Mabes TNI, Cilangkap [Foto Twitter @prabowo]
Menhan Prabowo saat temu Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto di Mabes TNI, Cilangkap [Foto Twitter @prabowo]

Potret Menteri Pertahanan NKRI Prabowo Subianto membawa Toyota Alphard miliknya, dan bukan mobil dinas menteri, Toyota Crown 2.5 HV G-Executive Hybrid menjadi berita viral. Termasuk saat disebutkan bahwa ia tak akan menerima gaji serta kendaraan, yang kemudian dalam kabar terbaru disebutkan bahwa mantan Danjen Kopassus itu menyatakan akan menggunakan fasilitas berupa rumah, mobil, juga jaminan kesehatan dari negara.

Soal kendaraan dinas atau pribadi, bila dikomparasi tidak memenuhi perbandingan apple to apple, mengingat keduanya berada dalam kategori berbeda. Toyota Alphard termasuk Multi-Purpose Vehicle (MPV), sedangkan Toyota Crown 2.5 HV G-Executive Hybrid berada di kelas sedan.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Pencarian Korban dari Wuling Indonesia Gunakan Drone Bawah Laut

2. Mitsubishi Luncurkan Produk Baru Minggu Depan, Apakah Xpander Cross?

Logo pada buritan Mitsubishi Xpander. Sebagai ilustrasi  [Suara.com/manuel Jeghesta Nainggolan].
Logo pada buritan Mitsubishi Xpander. Sebagai ilustrasi [Suara.com/manuel Jeghesta Nainggolan].

Mitsubishi Motors Corporation (MMC) siap mengungkap New Crossover MPV produksinya yang memiliki karakter kaya, yaitu Multi Purpose Vehicle (MPV) sekaligus Sport Utility Vehicles (SUV).

Dalam keterangannya, New Crossover terbaru dari Mitsubishi ini memiliki citra perpaduan antara keunggulan performa berkendara, desain tangguh dan modern layaknya SUV. Namun tetap menawarkan keunggulan unik dari MPV, yang lega lagi memiliki fitur lengkap.

Baca selengkapnya

3. Viral, Petugas Valet Hotel di Jakarta Curi Uang dan Air Minum di Mobil

Petugas valet yang viral di media sosial. (Twitter)
Petugas valet yang viral di media sosial. (Twitter)

Lazimnya, petugas valet berperan untuk menggantikan pemilik mobil memarkirkan kendaraan.

Namun terkadang ada saja oknum petugas yang justru melakukan perbuatan merugikan, seperti yang satu ini.

Baca selengkapnya

4. Pehobi Vespa Itu Telah Tiada: Obituari Rider Afridza Syach Munandar

Afridza Munandar [ANTARA Foto].
Afridza Munandar [ANTARA Foto].

Pihak keluarga, komunitas otomotif, dan warga setempat menyambut dan mengawal kedatangan jasad Afridza Syach Munandar, pebalap muda berbakat yang tutup usia dalam Race 1: Idemitsu Asia Talent Cup  di Sirkuit Sepang, Malaysia pekan lalu (2/11/2019).

Dikutip dari kantor berita Antara, iring-iringan kereta merta yang membawa lajang berumur 20 serta pehobi Vespa itu disambut mulai batas kota kelahirannya, Tasikmalaya, hingga rumah duka di Perumahan Tamansari Indah, Kelurahan Karsamenak, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya sekitar pukul 21.30 WIB tadi malam (4/11/2019). Kemudian dikebumikan di hari yang sama di pemakaman keluarga Kampung Sambongbencoy, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya.

Baca selengkapnya

5. Punya Bentuk Mirip Cerek dan Panci, Deretan Bentuk Helm Ini Bikin Lapar

Deretan pengguna helm nyeleneh. (Facebook/Grandong OLala)
Deretan pengguna helm nyeleneh. (Facebook/Grandong OLala)

Menggunakan helm keren dan 'bermerek' kerap kali membuat pengendara motor merasa punya nilai lebih.

Namun tak selamanya demikian, ada juga pengendara motor yang lebih memilih menggunakan helm dengan bentuk yang nyeleneh.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI