Suara.com - Blind spot atau titik buta merupakan salah salah satu penyebab kecelakaan fatal, apalagi pada kendaraan-kendaraan besar.
Hal ini dikarenakan pengendara sulit untuk mendeteksi baik objek maupun sesama pengendara yang berada di titik tersebut.
Namun risiko tersebut bisa diatasi, setidaknya oleh temuan remaja 14 tahun asal Pennsylvania, Amerika Serikat bernama Alaina Gassler.
Dilansir dari Dailymail, dalam temuannya, ia berhasil memanfaatkan kamera guna menghilangkan titik buta bagi sopir kendaraan.
Baca Juga: Menkumham Yasonna Ngibrit saat Ditanya Peppu KPK, Sampai Salah Naik Mobil
Temuan tersebut ia kreasikan dalam sebuah proyek bernama Improving Automobile Safety by Removing Blind Spots (Meningkatkan Keamanan Berkendara dengan Mernghilangkan Titik Buta).
Proyek tersebut pun memenangi penghargaan di ajang Society for Science and Public's Broadcom MASTERS.
Terkait kreasi remaja tersebut, ia memperoleh hadiah uang cek dari Samueli Foundation Prize senilai 25 ribu dolar AS atau sekitar Rp 350 juta.
"Saat saya mendengar nama saya disebut, saya tak menyangka. Saya melakukannya dengan memasang kamera di belakang tiang mobil dan memasang proyektor, membuat tiang tersebut terhilat seolah transparan." ujarnya dikutip dari Daily Mail.
Ia juga mengaku bahwa ide terebut terlintas saat dirinya melihat ibunya kesulitan dalam mendeteksi objek di titik buta.
Baca Juga: 4 Inspirasi Gaya Kim Go Eun, Lawan Main Lee Min Ho di Drama Eternal Monarch
"Banyak kecelakaan yang bisa dihindari jika titik buta bisa diminimalisir." kata remaja tersebut.