5 Hits Otomotif Pagi: Anggaran Lem Bisa Beli Mobil Menteri, KBL Murah

RR Ukirsari Manggalani
5 Hits Otomotif Pagi: Anggaran Lem Bisa Beli Mobil Menteri, KBL Murah
Belasan mobil baru Toyota Crown Hybird yang diperuntukan untuk menteri dan juga pimpinan MPR, DPR, DPD telah terparkir di halaman kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/10/2019). [Suara.com/Novian Ardiansyah]

Berikut adalah lima (5) berita paling seru dari kanal otomotif Suara.com yang dirangkum sepanjang pagi hingga tadi malam.

Suara.com - Sehari lalu (30/10/2019) telah terjadi kehebohan di kalangan warganet Tanah Air, saat mendapati anggaran belanja alat tulis kantor atau ATK untuk sekolah di Jakarta. Pasalnya, tertera di sana, budgeting sebesar Rp 82 miliar untuk membeli lem Aibon dan tinta printer dalam setahun. 

Nah, sekiranya anggaran ini dialokasikan untuk pembayaran mobil dinas para menteri Kabinet Indonesia Maju atau Kabinet Jilid II, tentu saja masuk. Bahkan tembus lebih dari setengah jumlah kendaraan tadi bisa ditutup langsung pembayarannya.

Sementara itu, pemerintah Amerika Serikat memberikan keringanan biaya atas Kendaraan Bermotor Listrik atau KBL, sehingga harga satu unit MINI Cooper SE, produk mobil listrik perdana dari MINI menjadi sangat terjangkau. Termasuk bila diaplikasikan untuk pasar Indonesia. "Jatuhnya" tak berbeda jauh dari harga mobil konvensional.

Dan soal perayaan Hari Sumpah Pemuda yang baru saja berlangsung Senin lalu (28/10/2019), seorang driver ojek online atau ojol alias ojek dalam jaringan (daring) tertangkap sangat patriotik dalam potret. Yaitu turut serta dalam detik-detik penghormatan bendera Merah Putih, masih lengkap dengan helm dan jaketnya bertugas.

Baca Juga: Agar Ojol Punya Posisi Tawar, KSPSI Gagas Aturan untuk Pekerja Transportasi Online

Silakan simak selengkapnya, lima (5) berita paling hits dari kanal otomotif Suara.com yang dirangkum pagi hingga semalam. Selamat membaca.

1. Masih Pakai Jaket dan Helm, Ojol Ikut Hormat Saat Upacara Sumpah Pemuda

[Suara.com/Ema Rohimah]
[Suara.com/Ema Rohimah]

Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada hari Senin (28/10/2019) ternyata dihiasi aksi patriotik seorang driver ojol. Masih menggunakan jaket serta helm, driver ojol Gojek ini ikut hormat saat upacara.

Hal itu diketahui dari unggahan @zugarinadlhi yang diunggah kembali oleh akun @gojek24jam.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Basuki hingga Driver Ojol yang Lain Cuma Terima BHR Rp50 Ribu, Menaker Bakal Panggil Aplikator

2. Yuk, Bedah Mobil Menteri: Toyota Crown 2.5 HV G-Executive Hybrid