Ternyata tak hanya Rachman yang pernah mengalmai kejadian tersebut. Warganet bernama Tuppy juga pernah mengalami kejadian serupa.
"Saya juga pernah kecegat seperit ini di rest area Bunder, Wonosari. Waktu itu memang belum punya SIM A lalu polisinya senyum sambil bilang 'untuk sekarang baru peringatan ya, untuk lain kali maaf kalau kami tilang. Dan juga Anda punya mobil tapi kok nggak bisa bikin SIM, apa nggak malu' Seminggu kemudian Saya langsung buat SIM A," katanya.