Mazda Sebut Mesin Diesel Masih Punya Masa Depan

Mazda sebutkan bahwa nantinya mesin diesel akan memiliki kualifikasi seperti begini.
Suara.com - Hampir seluruh produsen otomotif roda empat di dunia berlomba untuk mengembangkan mobil listrik sebagai kendaraan ramah lingkungan. Namun langkah Mazda bisa dibilang berbeda dengan kebanyakan produsen otomotif.
Yaitu tetap mempertahankan produksi mesin diesel di pabriknya. Yup, perusahaan asal Jepang ini beralasan, bahwa mobil dengan mesin diesel masih memiliki masa depan.
![Ilustrasi mobil berbahan bakar diesel. [Shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2017/09/07/95028-mobil-diesel.jpg)
"Kami memiliki pandangan berbeda terkait mesin diesel. Di 2020, kami akan menunjukkan mesin diesel juga bisa bersih dan efisien," ujar Christian Schultze, Head of Mazda Europe Research and Development, seperti dikutip dari Autocar.
Bahkan, Christian Schultze mengatakan, Mazda berencana memadukan teknologi SKYACTIV-X dengan mesin diesel untuk menghasilkan emisi gas buang yang lebih sedikit.
Baca Juga: Titan Run 2025 Kembali Digelar, Kali Ini Ada Mobil Sebagai Hadiah!
"Peralihan ke mobil listrik bukanlah satu-satunya pilihan untuk mengurangi emisi gas buang. Teknologi SKYACTIV-X milik Mazda bisa menjadi salah satu alternatif," klaim Christian Schultze.
Namun demikian, dalam hal ini bukan berarti Mazda tidak membawa perusahaan untuk turut menggarap kendaraan ramah lingkungan melalui mobil listrik. Contohnya, pabrikan itu dikabarkan siap memperkenalkan Electric Vehicle (EV) pertamanya melalui ajang Tokyo Motor Show 2019 yang akan berlangsung dalam waktu dekat. Juga siap memproduksinya pada 2020.