Suara.com - Wakil Presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla tak lama lagi bakal melepas jabatan sebagai orang nomor dua di Indonesia, yang telah diembannya dua kali itu.
Pada 2004, dirinya mendampingi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam menjalankan roda pemerintahan Indonesia. Di tahun 2014, dirinya menjadi wakil dari Presiden Joko Widodo hingga 20 Oktober 2019 mendatang.
Selama menjadi pejabat, politisi senior asal Sulawesi Selatan ini dikenal tak neko-neko. Dirinya pun rajin melaporkan kekayaanya di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Terakhir, pada jumlah kekayaannya pada 2018 yang dilaporkan ke KPK pada Maret 2019 silam mencapai Rp 900 miliar lebih.
Baca Juga: F1 GP Jepang 2019: Sundul Mobil Verstappen, Leclerc Diganjar Penalti
Penyumbang terbesar kekayaan Jusuf Kalla adalah kepemilikan beberapa lahan senilai Rp 263,7 miliar dan harta lainnya yang nilainya mencapai Rp 534 miliar.
Berbeda dengan kedua aspek di atas, ternyata koleksi kendaraan salah satu orang yang punya andil dalam penamaan Toyota Kijang ini terhitung tak aneh-aneh. Jumlahnya bahkan tak sampai Rp 1 miliar.
Sebagai pemilik jaringan dealer Toyota di berbagai kota, tak heran jika semua koleksi mobil penjabat berusia 77 tahun itu kesemuanya adalah merek pabrikan raksasa asal Jepang itu.
Koleksi mobil termurah milik ayah lima anak tersebut adalah sebuah Toyota Kijang tahun 2000 dengan nilai Rp 50 juta. Sementara mobil termahalnya adalah Lexus LS460 tahun 2008 senilai Rp 450 juta.
Baca Juga: Ini 4 Mobil Seksi Aston Martin yang Main di Film James Bond: No Time to Die