Varian Hybrid Mulai Dilirik Konsumen Toyota

Jum'at, 11 Oktober 2019 | 14:26 WIB
Varian Hybrid Mulai Dilirik Konsumen Toyota
Toyota hybrid. [Suara.com/Manuel Jeghesta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penjualan mobil hybrid Toyota mulai menunjukkan hasil positif. Pasalnya, setelah 10 tahun memasarkan mobil hybrid di Indonesia, tahun ini pabrikan mencatatkan penjualan terbanyak.

"Sekarang sekitar 490 unit sampai September. Tapi karena masih ada tiga bulan lagi, harapan kami bisa naik lagi mungkin 700 sampai 800 unit," ujar Anton Jimmi Suwandy, Direktur Pemasaran PT TAM, di Bali, Jumat (11/10/2019).

Lebih lanjut, Anton menjelaskan, capaian penjualan hybrid tahun ini menjadi yang terbesar. Jika dikumpulkan selama 10 tahun, Toyota mencatatkan baru terjual sebanyak 2.000 unit.

"Tapi sekarang sekalinya satu tahun mendekati 700 unit, rasanya cukup tinggi sih," kata Anton.

Baca Juga: Unjuk Gigi di Tanah Air, Toyota Hiace Racikan mekanik Jepang Ini Memukau

Dari total penjualan varian hybrid Toyota sepanjang Januari - September 2019, C-HR masih mendominasi penjualan.

Toyota hybrid. [Suara.com/Manuel Jeghesta]
Toyota hybrid. [Suara.com/Manuel Jeghesta]

"C-HR hybrid itu rata-rata per bulan 30 unit. Sisanya bagi-bagi ada Camry, Alphard dan model lain," terang Anton.

Toyota sendiri saat ini sudah memasarkan empat varian hybrid di Indonesia. Model tersebut diantaranya Toyota Alphard, Camry, Corolla Altis, dan C-HR.

Dalam waktu dekat rencananya Prius PHEV akan jadi pelengkap varian hybrid untuk pasar Indonesia.

Baca Juga: Pengelasan Sabuk Pengaman Bermasalah, Toyota Supra Mesti Recall

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI