Suara.com - Tengah mengantuk, membayangkan hal seram, atau mengalami pareidolia--fenomena mengenali pola yang mirip wajah pada sebuah benda mati? Kondisi itu bisa saja terjadi pada seseorang saat tengah berada dalam mobil dan menimbulkan rasa ketakutan.
Namun, jangan salahkan bila pihak yang diberitahu, dikabari, atau diajak berbagi malah menertawakan, bahkan mengomentari "imajinasi ini terlalu liar". Pasalnya, penampakan saat ditelusuri memang sama sekali tidak berpotensi menghadirkan ketakutan. Justru tersimak lucu.
Inilah pengalaman dari dua orang perempuan saat naik bus dan melakukan wefie lantas mengira tengah diamati oleh makhluk halus, yang tak terduga hanyalah ....
Sementara itu, ada pula "cara baru" dalam melengkapi atau menghias kaca spion dalam di kabin mobil. Ketika pengharum ruangan model gantung, pot pourri, sampai perangkat berdoa sudah biasa, lelaki ini memutuskan memberikan "hiasan" anti mainstream. Yaitu dengan menggantung lembar-lembar uang kertas bernominal Rp 100 ribuan. Apakah tidak mengundang bahaya?
Baca Juga: 5 Best Otomotif Akhir Pekan: Chevy Ekspor, Hotman Paris Soal RUU KUHP
Berikutnya, silakan langsung menuju tautan di bawah ini, tentang lima (5) artikel seru saat akhir pekan lalu di kanal otomotif Suara.com. Termasuk kabar seru soal dunia modifikasi mobil di Indonesia.
1. Anti Mainstream, Gantungan Mobil Ini Bisa Pikat Rampok dan Begal
Gantungan mobil, seolah menjadi aksesoris wajib bagi para pemilik mobil. Benda tersebut tersedia dalam beraneka macam bentuk, tergantung selera dari pengguna kendaraan tersebut.
Namun bagaimana jika jenis gantungan mobil yang terpasang justru "mengundang selera" bagi para pencuri, begal bahkan perampok? Seperti yang satu ini.
Baca Juga: 5 Best Berita Otomotif Pagi: Airbag Hyundai, Suroboyo Bus di New York
2. Dikira Muka Lelembut, Potret AC Bus Ini Sukses Bikin Penumpangnya Merinding
Pareidolia, adalah sebuah fenomena saat seseorang mengenali pola yang mirip wajah pada benda mati.
Wajah tersebut bisa jadi merupakan wajah seseorang, atau wajah 'penampakan', yang terkadang bisa membuat orang menjadi histeris seperti yang satu ini.
3. Ojol Naik Motor Legendaris Bikin Salah Fokus, Warganet: Sultan Gabut!
Bagi pengendara ojek online (ojol), pemilihan motor menjadi krusial lantaran hal tersebut cukup berpengaruh dengan biaya operasional plus pendapatan mereka.
Namun terkadang ada juga ojol yang justru malah memilih motor berbahan bakar boros tapi bikin orang terkesima, seperti yang satu ini.
4. GasGas Diakuisisi KTM, Penjualan Motor Off-road Dimonopoli?
Produsen motor KTM kembali membuat kejutan dengan mengakuisisi produsen motor asal Spanyol, GasGas.
Dilansir dari Visordown, produsen motor asal Austria tersebut telah berbicara dengan Black Toro Capital, induk perusahaan dari GasGas.
5. Menperin: Ajang Modifikasi Juga Relevan dan Dorong Industri 4.0
Menteri Perindustrian Indonesia, Airlangga Hartarto meresmikan pembukaan Indonesia Modification Expo (IMX) di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Sabtu (28/9/2019).
Dalam sambutannya, Airlangga Hartarto mengungkapkan terima kasih untuk para pendukung industri modifikasi. Pasalnya ajang modifikasi juga mendukung industri 4.0 yang menyongsong inovasi dan sangat relevan.